Bisma Milik Dicky (Foto: Dedy)

Bisma Milik Dicky (Foto: Dedy)

Jakarta (MediaBnR.Com) – Cuaca yang cukup bersahabat disekitar wilayah Jakarta pusat menyambut gelaran latihan rutin BnR 212 di bilangan Kemayoran, Sabtu (21/2/2015). Latberan yang dikunjungi ratusan sahabat-sahabat Kicaumania, didominasi akar rumput dan pemain lawas untuk mencoba para gaconya. Sahabat-sahabat kicaumania merasa bangga dengan hasil yang diraih para gaconya dengan diawasi juri-juri BnR.

Diawali dengan sesi Murai Batu, Bisma milik Dicky memimpin sementara dipringkat teratas dikelas Murai Batu kakek segala tau. Sementara Jarwo Kacer milik Angga tampil mewah, dengan gaya nagen serta tembakan Kolibri dan Cucak Jenggot yang menjadi senjata pamungkasnya. Penampilan Jarwo yang cukup hot akhirnya membuahkan hasil dengan menempati di posisi pertama dikelas Kacer sinto gendeng.

Angga Orbitkan Kacer Jarwo (Foto: Dedy)

Angga Orbitkan Kacer Jarwo (Foto: Dedy)

Sedangkan Pelangi Love Bird milik Fauzan pun mencuri perhatian, dengan durasi kerja aktiv serta ngekek yang panjang dan kasar berhasil dibawakan secara berulang-ulang. Penampilan Pelangi kali ini hanya mampu berada diposisi runner up.

Andrea Kembali Eksis (Foto: Dedy)

Andrea Kembali Eksis (Foto: Dedy)

Pelangi Semakin Stabil Dijalur Juara (Foto: Dedy)

Pelangi Semakin Stabil Dijalur Juara (Foto: Dedy)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Gantangan yang hampir terisi full terlihat dikelas kenari standar kecil, penampilan Syndrome gaco milik Didi tampil aktiv. Dengan durasi kerja aktiv serta variasi lagu yang panjang-panjang mampu mencuri perhatian juri. Penampilan Syndrome disesi Kenari standar kecil berhasil menduduki di posisi runner up.

Syndrome Menggantikan Posisi Pesona (Foto: Dedy)

Syndrome Menggantikan Posisi Pesona (Foto: Dedy)

Sedangkan Andrea Love Bird milik Bang Al tampil atraktif, dengan suara panjang-panjang serta kasar mampu menghipnotis para peserta dan juri, penampilan Andrea ditiga kelas Love Bird berhasil menduduki tangga jawara.

Berakhir di kelas lovebird berakhir pula gelaran latihan kali ini, seluruh jajaran kepanitian yang bertugas mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan para rekan-rekan Kicaumania. Dan kehadiran para sahabat-sahabat Kicaumania kembali ditunggu pada sabtu mendatang 28 februari 2015 pada gelaran lomba dengan kemasan hadiah yang menarik. (Dedy)