Penyerahan Trophy BC dan SF

Penyerahan Trophy BC dan SF

Jakarta (MediaBnR.Com) – Mengawali gelaran latpres, Arena Yon Bekang kembali diserbu rekan-rekan kicaumania yang datang dari wilayah Jabodetabek, Minggu (1/5). Arena yang berada di lapangan asrama yon bekang ini selalu ramai di sambangi rekan-rekan Kicaumania, terlihat dari tiap kelas yang dilombakan nyaris full gantangan.

Penampilan pembuka diperlihatkan Virgo Murai Batu milik Babe sf, dengan membawakan lagu burung-burung kecil serta tembakan yang tandes-tandes berhasil menempati posisi pertama dikelas yon bekang. Tidak hanya Virgo skuad Babe sf yang berhasil mengukir prestasi dikelas Cucak Hijau Santana berhasil menempati posisi runner up dan dikelas Kacer, Pajero juga berhasil mengukir prestasi dan Ali Baba dikelas Kenari kecil berhasil pula menempati posisi ketiga.

Galaxy sf - Manchay

Galaxy sf – Manchay

Juri Berpose Bersama

Juri Berpose Bersama

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Sementara skuad JCM-omah kicau seperti Johan dikelas Murai Batu berhasil menempati posisi pertama dikelas BnR vit, dikelas Kenari kecil Kungfu Panda menempati posisi pertama, dikelas Love Bird Jenab menempati posisi runner up dan dikelas Pleci Sniper berhasil menyumbangkan poinnya. Para skuad JCM-omah kicau berhasil menyumbangkan poinnya dan sekaligus merebut juara BC.

Sedangkan Penampilan Suarez, Kenari milik Galaxy sf yang dikawal Manchay tampil atraktiv. Lewat irama lagu yang dibawakan panjang-panjang berhasil dibawakan secara berulang-ulang dan sekaligus menghantarkan Galaxy sf sebagai juara single fighter.

Babe sf Rayakan Kemenangan

Babe sf Rayakan Kemenangan

 

JCM-omah kicau Raih Juara BC

JCM-omah kicau Raih Juara BC

Di penghujung acara lomba, Agung selaku ketua panitia mengucapkan banyak terima kasih atas support dan dukungannya dari para rekan-rekan kicaumania. “Apabila selama dalam acara lomba berlangsung ada kesalahan seluruh jajaran kepanitiaan memohon maaf,”tutur beliau.*Dedy

BACA JUGA: Daftar Jawara Latpres BnR Yon bekang-3/Rat (1/5/2016)