Satria kenari andalan Lasbi Djarum rebut kelas bintang

Satria kenari andalan Lasbi Djarum rebut kelas bintang

Tembalang (MediaBnR.Com) – Gelaran perdana Komunitas Kicaumania Tembalang Bird Club (KKTBC) yang diselenggarakan hari kamis (02/10) teraih sukses, peserta yang meramaikan acara ini diluar dugaan panitia. Meski bisa dibilang mendadak namun berkat kekompakan dan kecekatan panitia yang berpengalaman semua bisa diatasi dengan praktis. “Alhamdulillah acara perdana KKTBC berjalan sukses, dari peserta juga melebihi dari yang saya targetkan dan ada sedikit perlu dibenahi karena masih ada beberapa peserta yang teriak di beberapa session tertentu kedepan akan saya tindak tegas demi kenyamanan bersama,”papar Sumarsono sebagai owner tunggal KKTBC.

Kicaumania dari kota kretek berhasil  borong juara di even ini, hampir semua kelas berhasil dikuasai dengan terjunkan jago-jago handalnya terbukti bertaji di stiap kelasnya. Diantaranya dikelas murai batu, cucak hijau, dan cendet berhasil dikuasainya. Dengan andalkan cendet Gladiator dan murai batu Bulan Bintang milik Satria berhasil menguasai kelasnya, selain itu juga sekalian promosi evennya yang rencana akan diselenggarakan tgl 18 Oktober 2015. “Memang sekalian kita berkunjung di KKT_BC ini berpartisipasi juga promo even kita dalam rangka hari jadi kota kudus ke-466 tgl 18 Oktober 2015 di Museum kretekdengan tiket termahal hanya Rp. 150,000,- dan termurah cukup Rp. 30,000,-. Mohon dukungan dan partisipasi rekan kicaumania seluruhnya,”ucap Satria kepada BnR.

Pandanaran SF nyeri runner up dikelas cendet andalkan Pesta Rap

Pandanaran SF nyeri runner up dikelas cendet andalkan Pesta Rap

 

Singkek cendet milik Rony Bintang timur SF kuasai kelas VIP

Singkek cendet milik Rony Bintang timur SF kuasai kelas VIP

Pandanaran SF berhasil membuktikan dikelas cendet dan kenari, dengan turunkan Pesta rap cendet milik Benk2 serta Hafara 1 & Hafara 2 Jr dikelas kenari mampu duet yang saling mengimbangi. Cendet dengan durasi full awal hingga akhir ditambah tembakan jangkrik dan tengkek yang mampu menutup lapangan. Muncul nama AL dari Bintang Timur SF Dikelas cendet  VIP muncul jawara milik Rony dengan andalannya Singkek,  “Sayang tadi saya datang terlambat karena belum tahu lokasi lombanya jadi harus cari-cari dahulu, setelah sampai dilapangan tidak cukup rehat sudah langsung digantang. Tapi bersyukur Hafara tetap masuk meski hanya juara 3 dan 4,” aku  pak Daryanto pengorbit kenari kalitan jawara.

Wedar Pandawa Lima SF tunjukkan Tiara andalannya

Wedar Pandawa Lima SF tunjukkan Tiara andalannya

 

CBS Jr dominasi kelas Ciblek andalkan Angle & Lakone

CBS Jr dominasi kelas Ciblek andalkan Angle & Lakone

Masih di kelas kenari berhasil memimpin di kelas bintang dengan andalanannya Satria kenari jenis Big Size milik Lasby Djarum Semarang Setara. “Ya ini mumpung libur lomba burung sekalian ajak refreshing keluarga, Alhamdulillah Satria masih dilirik juri di kelas bintang,” harap  Agus Putles.

Tetap menjadi peserta teramai yakni kelas love bird, dikelas vip berhasil diusung oleh Lala Queen milik Vicky Aji Red devil SF yang berhasil menguasai 3 kelas yang ada dengan durasi tembakan berulang-ulang yang dikeluarkan sangat panjang sekali. Dibawahnya ada Mustika Ratu debutan Arde Aria Kebo hitam SF dan disusul oleh Tiara milik Wedar Prasongko dari Pandawa Lima SF. “Saya luangkan datang ke tempat ini sebagai wujud dukungan saya sebagai gantangan baru yang berani berinovasi, kebetulan Tiara juga kerja dan masuk juara ke-3. Semoga KKT-BC semakin maju dan semakin ramai pengunjungnya sehingga teraih sukses,”papar Wedar Prasongko yang rencana juga akan membuat gantangan sendiri di daerah Semarang Atas.

Duta Kudus Cup borong juara

Duta Kudus Cup borong juara

Gelaran ini ditutup oleh aksi kelas ciblek, Angel berhasil menempati posisi tertinggi masih dalam komunitas yang tergabung di CBS jr dan Lakone masuk di tiga besar polesan Aris masih satu atap. (LAmBAnK)