Sakerah Cendet Milik H. Bayu Menggetarkan

Sakerah Cendet Milik H. Bayu Menggetarkan (BnR – Zulius)

Semarang -21/03 (BnR) – Latber rutin Lindu Aji  pukul 15.30 wib cukup di gemari para kicau mania kota Semarang dan peserta selalu saja memenuhi setiap gantangan yang adaHujan mengguyur arena ini  pada pagi hari, tetapi dengan pengalaman yang matang Yoyok Lindu Aji selaku ketua pelaksana latber lindu aji mengetahui kondisi pada sore hari pasti hujan. Ternyata kondisi di lapangan saat latber ini berjalan hujan tidak turun dan cuacapun begitu sangat mendukung dilapangan. Peserta berkumpul memenuhi pinggir lapangan dengan tenang dan non teriak berhasil saat latber ini berjalan. Kondisi yang cukup akurat ini tidak di sia-siakam oleh yoyok untuk segera memulai even latber ini. Para juripun bersiap untuk menilai sesi pertama Pentet BOB,  Mystic SF di kelas ini dengan jago terbarunya Ora popo sanggup mengejar targetnya dengan nilai tertinggi mengalahkan pendahulunya Algojo dengan buka paruh cukup ringan tetapi  bersuara keras dan lagu yang kasar serta nagen menjadi pusat perhatian para juri dan mendapatkan nilai tertinggi diantar para pesaingnya. Di sesi yang  kedua Kacer BOB, Gandum SF dengan jago terbarunya Srondeng merambah nailk ke podium dengan penilain tertinggi.  Di sesi yang ke tiga Eko Kalyanto dengan kedua Love Bird Jagoannya langsung merangsek gempuran lawan dengan tembakan panjang Luna dan Mariza.

Masih banyak jago-jago baru yang tampil di latber Lindu Aji ini,  mencoba untuk menjadi peserta lomba tidak ada salahnya, malah akan menambah pengetahuan akan posisi lawan serta akan menjadi ajang  bertemu sesama pecinta burung  kicauan.