Panitia Prajansa Cup

Panitia Prajansa Cup

Magelang (MediaBnR.Com) – Gelaran Prajansa Cup I (Persatuan Pemuda Krajan Pucungsari) Grabag, Kabupaten Magelang, kali ini (3/5/2015) terlihat semarak meski berlokasi di perkampungan. Dengan kemasan sederhana namun mampu menyedot banyak kicaumania dari berbagai kota dan terlihat antusias peserta sangat luar biasa mengikuti acara ini dari awal hingga akhir.

“Saya sangat berterimakasih dengan semua pihak yang telah membantu kami sehingga lomba Prajansa Cup 1 ini dapat terlaksana sukses tanpa adanya protes keras. Walau sedikit terganggu oleh cuaca hujan namun semua dapat diantisipasi dan lomba berjalan sesuai planning kami,” ungkap bapak Yadi kepada team BnR Jateng.

Team Kembar BC Salatiga dalam even ini berhasil mendominasi kejuaraan dikelas kacer. Dua kelas utama yakni VIP dan Bintang berhasil digenggamnya. Dengan andalkan Sakura dan Sendy debutan Kemput/Nunung  dan Black Skin milik Ajeed tak ada yang mampu menggeser posisi kuat pertahanannya sebagai juara 1 dan juara 2.

Kembar BC Dominasi Kelas Kacer

Kembar BC Dominasi Kelas Kacer

Sama halnya juga dialamai oleh team Pancalaras BC juga berhasil menguasai kelas lovebird dengan andalkan Putri Munaroh dan Kuning. Dua lovebird tersebut milik Kris Pancalaras yang akhirnya di Kelas Sejati bisa bersanding menjadi jawara teratas . “Sudah beberapa kali 2 jagoan saya ini saya bawa ke lomba-lomba dan selalu masuk juara, kini terbukti lagi Putri Munaroh dan Kuning bisa juara 1 dan 2,“ papar Kris dengan semangat yang menggebu.

Pancalaras BC Kuasai Kelas Love Bird Sejati

Pancalaras BC Kuasai Kelas Love Bird Sejati

Datang dari Semarang berpartisipasi di acara ini dengan membawa beberapa jagonya di kelas cendet. Sinar salah satunya yang berhasil bersinar di even kali ini tampil stabil dan berhasil menduduki peringkat jawara runner up di dua kelas yang disuguhkan panitia. “Kerja Sinar full durasinya dari awal hingga akhir, juga volume yang dikeluarkan diatas rata-rata dibanding lawan-lawannya. Selain lagunya bervariatif juga action buka paruhnya maksimal sekali,” ucap Oka yang saat lomba selalu dikawal Nova sang kekasihnya.

Sinar Debutan Oka Perdana Langsung Pertahankan Posisi Runner Up

Sinar Debutan Oka Perdana Langsung Pertahankan Posisi Runner Up

Beda halnya yang dialami Panter milik Asiang Payaman mengalami peningkatan posisi sangat drastis dimana awalnya di Kelas VIP, Panter hanya berhasil duduk di posisi ke-3 namun di kelas berikutnya yakni kelas bintang jago milik Asiang ini berhasil melonjak ke posisi puncak.

Yakuza Milik Rofik-Dedy Magelang Mampu Melesat

Yakuza Milik Rofik-Dedy Magelang Mampu Melesat

Panter Andalan Asiang Payaman Tampil Memukau

Panter Andalan Asiang Payaman Tampil Memukau

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Juga datang dari kota yang sama yakni Magelang ada Rofik yang sukses tunjukkan murai batu jagonya, Yakuza, melesat naik dari posisi ke- 5 menjadi posisi ke-3 besar di Kelas Bintang. “Kerja Yakuza hari ini tidak begitu maksimal, tidak seperti biasanya saat lomba sebelumnya. Mungkin faktor cuaca hujan juga udaranya sangat dingin jadi kerjanya tidak begitu mewah juga senjatanyapun jarang dikeluarkan. Tapi tetap Alhamdulillah masih di jalur jawara,” kata dedy pemoles jago milik Rofik Magelang.

Duta Magelang Bersatu

Duta Magelang Bersatu

 

Duta Muntilan Bersatu Borong Juara

Duta Muntilan Bersatu Borong Juara

Membawa bendera duta dalam even ini, ada 2 nama yang saling bersaing mengejar prestasi namun tetap satu tujuan dimana Duta Muntilan bersatu dan Duta Magelang Bersatu saling kejar-kejaran mengusung evennya kedepan masing-masing agar dihadiri oleh kicaumania secara maksimal. Duta Muntilan bersatu berhasil mendominasi juara di kelas lovebird dengan cuatkan Excel milik Gendut dan Kitty milik Tlendo. Sedangkan Duta Magelang bersatu berhasil menang nyeri di kelas murai batu dengan jagokan Athar milik Aris. (LAmBAnK)