Panitia dan JIP Berfoto Bersama

Panitia dan JIP Berfoto Bersama

Bogor (MediaBnR.Com) – Melihat animo kicaumania pasca gelaran VIP Class Murai Batu pada Minggu kemarin (7/5/2017), Telaga Enterprise kembali mengadakan gelaran latihan spesial yang jatuh pada hari libur nasional, Kamis (11/5/2017). Tentu saja arena ini seperti biasanya sangat meriah. Walau tempat gelaran berada di area Pemadam Kebakaran Kab. Bogor, Jawa Barat, akan tetapi kicau mania dari daerah Depok dan Tangerang Selatan kerap melawat ke arena tersebut dikarenakan Telaga Enterprise sudah mempunyai prestise yang membanggakan dalam hal penjurian yang tegas dan lomba non teriak meskipun arena yang dipimpin Anto JIP ini berbasik E.O. independent. Tak salah kalau arena yang memakai penjurian JIP (Juri Independent Profesional) selalu digandrungi para kicau mania.

Tampil menggoncang lapangan pada gelaran kali ini adalah Prita. Love bird milik Cak Hudi ini menggondol dua prestasi juara pertama kala itu. Nama Prita memang sudah mulai menjadi bahan pembicaraan love bird mania saat ini. Ini dikarenakan love bird tersebut kerap stabil juara di beberapa gelaran yang ada di daerah Bogor, Depok dan Tangerang. Walau burung kios, talenta Prita sudah menjadi ancaman love bird mania lainnya. Kedepannya Prita akan berbicara banyak jika menilik kinerjanya yang stabil ngekek panjang dan kemungkinan Prita akan sejajar dengan love bird papan atas lainnya.

Anto JIP Sang Komandan Telaga Enterprise

Anto JIP Sang Komandan Telaga Enterprise

AEP SF Makin Pede Orbitkan Ternakan Sendiri

AEP SF Makin Pede Orbitkan Ternakan Sendiri

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Prita Double Winner

Prita Double Winner

Di lain pihak, AEP SF terus menunjukkan eksistensinya di jalur juara. Tim yang selalu mengorbitkan murai batu hasil ternakan sendiri tersebut pada laga latpres kala itu mencatatkan namanya di papan jawara. Salah satunya adalah murai batu Den Redjo yang nyaris double winner. Perolehan juara pertama di Kelas Murai Batu Telaga Cibinong dan juara kedua di Kelas Murai Batu B menjadi prestasi tersendiri untuk persiapan berlaga di kejuaraan nasional berikutnya seperti laga Murai Batu Bird BnR Chamipionship 2017 yang akan diadakan pada 21 Mei 2017 mendatang di Lapangan Banteng.

Laga latpres berakhir di kelas love bird prospek. Tim JIP yang diketuai Anto JIP mengapresiasi akan animo kicaumania yang cukup tinggi hari itu dan tak lupa menginformasikan bahwa Bogor Enterprise mengadakan latpres yang dilaksanakan pada 14 Mei 2017 nanti di seberang Taman Corat Coret Bogor. Juga evaluasi tim JIP di akhir gelaran dilakukan sang komandan guna membenahi apa saja yang kurang di arena entah itu penjurian, lapangan, kepanitiaan dan lain-lain demi kenyamanan kicaumania berlaga di arena. Oleh karenanya beberapa E.O. yang dipegang oleh Anto seperti New Rulet Enterprise dan Bogor Enterprise selalu diserbu kicaumania dan sudah menjadi favorit di mata kicaumania. (fuad)

BACA JUGA: Daftar Juara Latpres Telaga Enterprise (11/5/2017)