Raja Barong orbitan Anggo dan Tipung gasak Kelas Kenari  Ebod Vit A (Foto: Arie/MediaBnR.Com)

Raja Barong orbitan Anggo dan Tipung gasak Kelas Kenari Ebod Vit A (Foto: Arie/MediaBnR.Com)

Depok (MediaBnR.Com) – Kenari berjenis yorkshire besutan Anggo dan Tipung dari Kertanegara SF ini tampil memukau dilatber JP Ent Cinere, Sabtu (6/02/2016). Burung berpawakan bongsor ini kerap menjuarai event lomba maupun latpres lintas EO bertaraf regional. Seperti laganya hari itu yang langsung gaspoll diputaran pertama sesi Kenari Ebod Vit A dengan memetik kemenangan diposisi pertama.

Aksi Raja Barong dengan duduk pada satu tangkringan membuat decak kagum dewan juri dan rekan-rekan kicaumania siang itu. Pasalnya, para Kenarimania selalu memberikan dua tangkringan kepada gacoannya tapi berbanding terbalik dengan Raja Barong yang hanya menginginkan duduk manis pada satu tangkringan saja, malah kinerjanya bisa dikatakan semakin menggila lewat ngedur dari awal digantang hingga akhir, volume pedas serta gaya nengnongnya yang ciamik.

Sementara itu Gun dari Kobac Team sukses merayakan kemenangan bersama Bezita. Gelar juara pertama Kelas Murai Batu Ebod Vit A digasak oleh orbitannya tersebut, ngeroll nembak dengan muntahan suara isian komplit serta tersusun rapi dapat mengungguli perolehan point dari pesaing terdekatnya yaitu Murai Batu Brengos, Debutan Ade Berry yang menempati podium kedua. (Arie)

BACA JUGA: Daftar Juara Latber JP Cinere Enterprise (6/2/2016)