Sengon Laut masih bertaji di Kelas Lovebird bergengsi  JP (Foto: Ari/MediaBnR.Com)

Sengon Laut masih bertaji di Kelas Lovebird bergengsi JP (Foto: Ari/MediaBnR.Com)

Depok (MediaBnR.Com) – Tepat pukul 13.00 WIB Latpres Burung bekicau yang dihelat oleh panitia JP Enterprise berlokasi di Limo-Cinere kembali Dimulai (9/01/2016). Sejumlah burung-burung jawara kicaumania tampak mendominasi jalannya gelaran Tersebut, sesi Murai Batu, Lovebird serta Cucak Hijau menjadi sesi pamungkas siang itu. Bagaimana tidak, setiap Kelas yang dibuka pesertanya selalu membludak hingga memenuhi kuota gantangan.

Dibuka dengan aksi heroik yang dipertunjukkan oleh Joey. Perdana tampil burung Cucak Hijau orbitan Andre dari Trobos Team ini langsung memukau perhatian, Gelar juara kedua diraihnya pada sesi Ebod Canary A melalui irama ngeroll dengan tembakan suara isian yang komplit dengan diselingi gaya ngentruknya yang ciamik, selanjutnya pada Kelas kedua lagi-lagi Joey masih kembali kebagian bendera koncer dari dewan juri, dengan Raihan nangkring dipodium kelima meski kinerjanya tidak sedahsyat pada sesi sebelumnya.

CH Joey koleksi Andre Trobos Team tampil perdana raih  prestasi yang cemerlang (Foto: Ari/MediaBnR.Com)

CH Joey koleksi Andre Trobos Team tampil perdana raih prestasi yang cemerlang (Foto: Ari/MediaBnR.Com)

Kestabilan dari Lovebird jawara yang selalu stabil juara yakni Sengon Laut gacoan Mantorres CJDW SF kembali dibuktikan. Ngekek panjang-panjang Kasar, volume tembus serta durasi kerjanya yang aktif Dan deras, pada Ajang tersebut dapat menggasak kelas bergengsi JP diperingkat pertama berkat pengawalan Gendut selaku joki Handalnya.

Unjuk kemampuan serta materi yang mumpuni juga dipertontonkan oleh Rambo. Burung mapan besutan Deni ini prestasinya kiang mentereng, turun dua putaran sesi Murai Batu yang berbeda nyaris saja mencetak double winner siang itu. (Arie)

BACA JUGA: Daftar Juara Latpres JP Enterprise Cinere (9/1/2016)