KMC BC – Semarang

Silaturahmi Agung SQ-23 SF usung Kenzo & Oscar Cavez

Silaturahmi Agung SQ-23 SF usung Kenzo & Oscar Cavez

Mediabnr – Jalan Raya Cepoko, Gunungpati-Semarang, Rabu (21/6). Ajang latber Best Of the Best KMC BC tetap mendapat perhatian special dari kicaumania mendekati hari raya Idul Fitri yang tinggal 4 hari lagi. Meski pesertanya tak seheboh seperti biasanya karena sudah banyak rekan-rekan kicaumania yang mudik ke kampung halaman, gelaran sore hari ini terasa lebih berkesan dengan hadirnya tokoh-tokoh ternama Semarang.

Alfan Sovi's andalkan Setan Amplop & Suro Badox

Alfan Sovi’s andalkan Setan Amplop & Suro Badox

Kelebihan Faiz dan Ali selaku motor penggerak KMC BC mampu merangkul seluruh kicaumania dari pemula hingga tokoh-tokoh ini untuk saling bersilaturahmi di gelarannya. Seperti halnya Agung SQ-23 SF salah satu tokoh lawas pencetak kenari-kenari handal asal kota Semarang yang produk polesan juga hasil breedingnya telah menyebar hingga luar pulau Jawa, sengaja meluangkan waktu ditengah kesibukannya hadir sore ini mengusung salah satu debutan barunya yang sukses mendominasi pertarungan lewat aksi gedek Oscar Cavez dan cucak hijau Kenzo sebagai runner up dikelasnya.

Gugum GnE Enterprise orbitkan new comer si Anak Hilang

Gugum GnE Enterprise orbitkan new comer si Anak Hilang

Alfan Sovi’s BF yang juga menjabat sebagai salah satu pengurus BnR Demak, hadir bersama putrinya membawa gaco lovebird andalannya bernama Setan Amplop dan Suro Badox berhasil finish runner up dan juara ketiga dikelas yang berbeda. Ada pula Gugum Gumilar pemilik gantangan GnE Enterprise, Kedungpane-Ngaliyan yang mencoba peruntungan lewat aksi besutan barunya bernama Anak Hilang sukses menempati posisi ketiga dikelas Bintang Benk alias bebas ngekek.

“ Terimakasih seluruh sedulur kicaumania yang telah hadir digelaran KMC BC menjelang Lebaran ini. Kami selaku keluarga besar KMC BC Cepoko-Gunungpati mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1438 H, Minal Aidzin Wal Faidzin Mohon Maaf Lahir dan Batin. Sampai jumpa di gelaran berikutnya pasca Lebaran nanti, kita Halal Bihalal di sini,” pungkas Ali Topan mewakili seluruh panitia diakhir acara. (kiky)

Baca Juga : Daftar Juara Latber BOB KMC BC Gunungpati (21/6/2017)