Kicaumania Tam Ser SF Rayakan Kemenangan Sparrow dan Sidewinder

Kicaumania Tam Ser SF Rayakan Kemenangan Sparrow dan Sidewinder

Depok (MediaBnR.Com) – Aksi ciamik yang dipertontonkan oleh Sparrow milik Adit yang dikawal oleh Agung Warock dan Sidewinder koleksi Fatih yang notabene satu team yaitu Taman Serua SF, kini menjadi perbincangan oleh rekan-rekan kicaumania pada gelaran latber burung berkicau yang diselenggarakan oleh Pendopo Enterprise, Selasa (23/8/2016).

Agung Warok Ponorockgo SF Stabil Kawal Sparrow ke Jalur  Juara

Agung Warok Ponorockgo SF Stabil Kawal Sparrow ke Jalur Juara

Durasi apik serta kestabilan kerjanya di setiap pekan membuat nama Sidewinder melambung tinggi di telinga para muraimania. Irama ngeroll yang digelontorkannya dengan cadas lewat tembakan suara dan isian komplit seperti kapas tembak, cililin, gereja tarung serta kenarian dilantunkannya dengan fasih dan tertata rapi. Pun demikian dengan volume tembus serta gaya ngeplay aktraktifnya sehingga posisi ketiga di Kelas Murai Batu Pengrari menjadi miliknya siang itu.

Sementara itu, Kicaumania Pontir BC yang digawangi oleh Dalim Bae, sukses bersama Maestro di Kelas Kacer Pengrari. Gelar peringkat pertama diraihnya lewat unjuk kemampuan irama ngeroll dengan tembakan dahsyat, volume tembus, speed rapat sembari mempertunjukkan gaya buka ekornya yang fantastis sejak dari awal digantang, tengah hingga akhir. *Arie

BACA JUGA: Daftar Juara Pendopo Enterprise (23/8/2016)