Selasa BnR Mojokerto

Setiap Selasa Dan Minggu Sore Selalu Dipenuhi Pemain

Mediabnr – Agenda gelaran latber rutin panitia BnR Mojokerto Selasa (3/4/2018), masih diidolakan kicaumania dari Mojokerto Raya dan dari luar daerah. Menempati area luas di belakang Alfamart desa Sambiroto, kecamatan Sooko, Mojokerto, kembali gantangan ini dipenuhi pemain Love Bird. Selain itu, peserta Cendet dan Kenari jumlahnya pun bertambah banyak.

Princess Cendet Oksigen 87 Siap Meriahkan DS Aviary Cup BnR Mojokerto

Dibukanya kelas Love Bird Baby memicu kehadiran pemain dari luar daerah, untuk melagakan andalannya, sambil mensosialisasikan Jombang Bird Club yang akan menggelar JBC Cup II. Duta dari kota santri itu akhirnya berhasil menghantarkan Diva milik Uby meniti podium 1 dua-kali. Dengan kemenangan ini, kicaumania Jombang berharap kehadiran pemain dari Mojokerto Raya, sekaligus mendukung gelaran JBC Cup II mendatang.

Peserta Love Bird Selalu Ramai

Dikelas Kenari yang jumlah pesertanya cukup banyak, keperkasaan Suarez teruji kembali. Kenari milik Rafi dari BJ Team ini, juga mampu meraih puncak juara dua kali. Suarez dipersiapkan untuk meramaikan JBC Cup II dan DS Aviary Cup BnR Mojokerto, Minggu 15 April 2018.

Begitu juga dikelas Cendet yang jumlah pesertanya terus bertambah. Princess yang dijagokan H Dikson dari Oksigen 87, sukses mendulang prestasi terbaik juga dua kali. Selain Princess, Kenari Oksigen 87 telah menyatakan bakal turun kembali di DS Aviary Cup BnR Mojokerto mendatang.

Duta JBC Cup II Banggakan Diva Raih Juara

Dari meja panitia sendiri mengabarkan bahwa pesanan tiket untuk Festival Burung Berkicau DS Aviary Cup, terus mengalir. Utamanya di Love Bird, Murai Batu dan Cucak Ijo. Untuk itu, panitia berharap sesegera mungkin pesan tiket, mumpung masih ada kesempatan untuk memilih nomor gantangan sesuai yang diinginkan.  *Sugeng

Baca Juga : Daftar Juara BnR Mojokerto (3/4/2018)