Setelah sukses membuktikan keunggulannya di laga Duta KM Cup 3, di Universitas Pancasila, Depok, Jawa Barat, minggu (1/2). Budi Indo dari Jakarta barat sekaligus pemilik jawara Pentet Top Speed dan Murai Baru Top Song, akan kembali mempersiapkan performanya untuk berlaga di lomba Valentine, Jogyakarta, pada 15 Februari mendatang.

Murai Batu Top Song adalah jawara Murai Batu ring kebanggaan Budi Indo (Foto : Ikrom)

Murai Batu Top Song adalah jawara Murai Batu ring kebanggaan Budi Indo (Foto : Ikrom)

Murai Batu Top Song adalah jawara Murai Batu ring kebanggaan Budi Indo, yang beberapa kali menyabet juara di pelbagai event di wilayah Jabodetabek, termasuk pada event Nasional bertajuk Duta KM Cup 3, dengan predikat juara pertama. Sementara, Top Speed yang turun di event yang sama, juga berhasil mempertahankan prestasinya di urutan pertama kelas Pentet, prestasi ini sekaligus menobatkannya sebagai burung paling stabil dan produktif dalam mencetak prestasi.

Rusdi Bintaro selaku penggawa yang akan mengawal amunisi Budi Indo, sudah menyatakan siap, baik secara mental maupun fisik untuk berlaga di event Blok Tengah. Kami hanya membawa Murai batu Top Song, dan Sensasi, serta Pentet terbaik di blok barat yaitu Top Speed,”terang Rusdi yang sangat optimis tampil membawa ketiga gaco terbaiknya.  Harapan kami cuma satu, bisa tampil terbaik dan bisa datang untuk silaturahmi, bila perlu  nantinya kita akan berharap bisa kembali silaturahmi,”tegas Rusdi Bintaro yang beharap besar akan penjurian yang fair play di lomba PBI ini. *Ikrom Fauzi Riswanat. Bahkan baru-baru ini, Top Song Ngeroll nembak dengan durasi baik Amunisi baru di kelas ringSebelum dipinang, Pernah menayebet juara di Walikota Depok Cup,Datang berharap kembali