Kicaumania Baraya Team Bergambar Bersama Usai Meraih Juara Umum BC

Kicaumania Baraya Team Bergambar Bersama Usai Meraih Juara Umum BC

MediaBnR.COM – Bertempat di kawasan wisata Danau Kelapa 2, Islamic Tanggerang, jajaran Panitia Djitu Enterprise bersama tim Juri BnR Indonesia (JBI) sukses mengawal gelaran launchingnya, Minggu (4/12/2016). Meski terkendala oleh cuaca yang kurang bersahabat sejak pagi, namun antusiasme serta suport yang diberikan oleh sahabat kicaumania serta jajaran petinggi BnR Reg. Banten, terbilang sukses dan semarak disambangi 1025 kontestan siang itu.

Partai neraka serta mencekam terjadi pada kelas murai batu dimana burung stabil juara koleksi Teguh Walet SF yakni Kudeta, nyaris meraih hattrick di tiga putaran yang diikutinya melalui materi mumpuni serta durasi kerja di atas rata-rata. Prestasi yang tak kalah ciamik juga didapat oleh kicaumania Partlonk bersama murai batu Kian Santang dan murai batu Elektrik besutan Aboy dan Ayok yang bertengger di podium juara pertama dan kedua sesi Kelas Vitagrow dan Kelas Danau.

Sementara itu, Cecep Pagedangan sukses membawa cucak hijau Nirwana yang juga nyaris hattrick aksinya hari itu. Ijo yang kerap menjuarai di pelbagai event lintas EO tersebut langsung gaspoll dengan mempertunjukkan laga cadasnya hingga nangkring diurutan juara 1, 1 dan 2. Duta CCT bersama Leher Beton dan Sultan, merayakan euphoria pada Kelas Ciblek Kelapa 2 A dan Kelas Ciblek Kelapa 2 B setelah berhasil mengkandaskan perlawanan sengit dari musuh-musuhnya.

Rasa kesetiakawanan yang dimiliki Predator Team dalam mensukseskan juara umum BC membuahkan hasil yang cemerlang. Sejumlah jawara handalnya menjadi pendulang point terbesar bagi Baraya Team yang kala itu menjadi kampiun sebagai juara umum BC. ”Terlepas dari itu semua, jalinan silaturahmi yang dibangun serta dukungan moril dari rekan-rekan kicaumania Tanggerang baik itu tim maupun BC ikut terlibat di dalamnya,” ujar Tanto Tan sang komandan Predator Team dengan nada merendah.

Solid dan kompak menjadi moto dari anggota Raya Sakti SF dalam merebut juara umum SF di gelaran launching Djitu Islamic Enterprise Kelapa 2. Meski debutnya terbilang anyar namun tidak dapat dipandang sebelah mata. Memiliki burung-burung jawara berprestasi dan kwalitas pastinya menjadi salah satu modalnya untuk dapat bersaing dengan para pesaingnya sesama SF. Di bawah asuhan kicaumaniawati Tanggerang yang memiliki paras ayu yaitu Hj. Debby Citra Amelia, bersama rekan-rekannya berhasil menyatukan visi dan misinya untuk meramaikan ranah perburungan nasional tanpa ada maksud dan kepentingan. So kita tunggu trik-trik dahsyat nan jitu selanjutnya yang akan dilancarkan oleh Raya Sakti SF untuk bersanding dengan para Single Fighter lawas di event nasional mendatang.

Pengumpulan point akhir SF yang hanya terpaut sedikit dari Raya Sakti SF menempatkan Pandawa Kicau sebagai runner up di gelaran launching hari itu. SF (single fighter) yang dimotori oleh Tirta Permana ini menerima secara legowo dan besar hati. Kalah dan menang adalah hal biasa tapi proses dari itu semualah yang menjadi hasil akhir agar kedepannya bisa dapat mempersiapkan lebih mapan dan profesional buat para krunya.

Di penghujung acara, Kang Ono selaku pemilik dari Djitu Islamic Enterprise Kelapa 2 mewakili panitia yang bertugas menghaturkan banyak terimakasih atas peran serta dari semua sobat kicaumania yang telah ikut meramaikan dan sekaligus menginformasikan bahwa untuk jadwal latihan bersamanya rutin di setiap hari Sabtu yang dimulai tepat pukul 13.00 WIB s/d selesai. *Arie

BACA JUGA: Daftar Juara Launchuing BnR Djitu Islamic Enterprise Kelapa 2 (4/12/2016)


GALERI:

Baraya Team Mendulang Juara Umum BC

Baraya Team Mendulang Juara Umum BC

 

Predator Team Menjadi Mesin Pendulang Point Terbesar Bagi Baraya Team Pada Gelaran Hari Ttu

Predator Team Menjadi Mesin Pendulang Point Terbesar Bagi Baraya Team Pada Gelaran Hari Ttu

 

Solid dan Kompak Menjadikan Raya Sakti SF Dalam  Menggasak Juara Umum SF

Solid dan Kompak Menjadikan Raya Sakti SF Dalam Menggasak Juara Umum SF

 

Juara Umum SF Diraih Oleh Raya Sakti SF Diwakilkan oleh Hj. Debby Citra Amelia M.Si

Juara Umum SF Diraih Oleh Raya Sakti SF Diwakilkan oleh Hj. Debby Citra Amelia M.Si

 

Pandawa Kicau Menduduki Posisi  Runner Up SF  bersama jawara handalnya

Pandawa Kicau Menduduki Posisi Runner Up SF bersama jawara handalnya

 

Nirwana Besutan Cecep Nyaris Hattrick

Nirwana Besutan Cecep Nyaris Hattrick

 

Kicaumania Partlonk BC Rayakan Kemenangan Kian Santang

Kicaumania Partlonk BC Rayakan Kemenangan Kian Santang

 

DT CCT Bersilaturahmi di Gelaran Lauching BnR Djitu Islamic Kelapa 2

DT CCT Bersilaturahmi di Gelaran Lauching BnR Djitu Islamic Kelapa 2