Cendet Aibon stabil bunyi di gantangan

Cendet Aibon stabil bunyi di gantangan

Solo (MediabnR.Com) – Cendet murah, wow! Merupakan gambaran kicau mania yang terheran – heranan saat mengetahui sang jawara cendet Aibon milik Densus Lincak Solo didapat dari burung pasar. Harganya pun murah Rp. 300.000,- , tapi  kinerjanya di gantangan luar biasa. Ada beberapa suara Aibon yang tajam terdengar sampai luar pagar, gayanya Anteng tanpa mletik.

Aibon punya durasi kerja yang panjang, di lomba sekitar Solo, cendet Aibon kerap raih yang terbaik. Tidak hanya hisappan jempol belaka kinerja Aibon. Seperti yang terjadi kemarin siang di gelaran Spesial KMS Sukoharjo (18/12), dua kelas cendet di KMS dilalap habis oleh Aibon. Sebelum turun di PMS, cendet Aibon berhasil mencicipi nyeri juara 2 di Perwira (10/12).

Untuk menghasilkan cendet yang bagus seperti Aibon perlu penanganan yang rutin. Berikut ini cara merawat harian  Aibon menjadi seperti sekarang ini. Perawatanya simple aja, Aibon tiap pagi jam 5 dikasih  minum, poor merk BnR dan jangkrik 5 kemudian di jemur sampai jam 11 siang. Kemudian di angin-anginkan sampai sore di tempat teduh (sore dikasih jangkrik 5+kroto) baru kemudian dikrodong.

Untuk setelan lomba, cendet Aibon malam sekitar jam 7 menjelang lomba di mandikan, trus dikrodong. Besoknya, pagi-pagi di kasih jangkrik 5 dan ulat hongkong secukupnya, Aibon siap di gantangkan.

Thomas Densus Lincak Solo bersama anaknya

Thomas Densus Lincak Solo bersama anaknya

Burung bagus tidak harus burung yang mahal, Aibon burung murah bisa jadi mahal, tergantung perawatan rutin. Thomas Densus Lincak Solo sudah menjawab pertanyaan kicau mania selama ini. (agus)