Latber Malam DBE

Peserta tertib dan kondusif

Peserta tertib dan kondusif

Mediabnr – Duta Bandara Enterprise (DBE) yang berlokasi di Perum Duta Bandara Permai kembali sukses menggelar kontes malam rutin, Jum’at 15 Desember 2017.  Lokasi yang sangat strategis bagi kalangan kicau mania untuk melatih gaco untuk menjadi jawara dan menjalin silaturahmi, khususnya wilayah Tangerang dan sekitarnya.

Satu diantaranya Frans Hogo dari Panser BC, selain melatih gaco LB White Angel kembali bangkit ke jalur juara, pasca prestasinya meredup. Frans juga mengawal owner dari pabrikan knalpot Hogo yang mulai terjun ke kalangan kicau. Kabarnya, akan ada kejutan menarik untuk kicau mania persembahan dari Panser BC feat DBE dalam gelaran latpres 30 Desember mendatang.

Frans Panser BC feat H.Hafid DBE siap gelar latpres 30 Desember

Frans Panser BC feat H.Hafid DBE siap gelar latpres 30 Desember

Yunani Jr 001 debutan Jhin Pantau borong juara

Yunani Jr 001 debutan Jhin Pantau borong juara

Yunani Jr 001 dengan julukan jawara termuda tampil sebagai bintang lapangan dengan kekekan panjang dan rajin. Turun di tiga kelas, besutan Jhon Pantau ini pun sukses membawa gelar 1,2 dan 3 di kelas paud. Sementara Freddy RG.BF tetap konsisten berkoloni dengan para pleman, aksi pleci Raja Naga Salju dan Vegazus dengan buka paruh lebar selalu memukau dan jadi ancaman, tak heran menempati peringkat ke-2 dan 3.

Para tokoh bergambar bersama

Para tokoh bergambar bersama

Dengan berakhirnya kelas lovebird balibu D, maka berakhir pula gelaran kali ini berjalan lancar dengan antusias yang tinggi. Kami dari segenap crew panitia dan juri yang bertugas, mengucapkan terima kasih atas dukungan dan partisipasi sahabat kicau mania yang telah hadir memeriahkan gelaran DBE. “Pungkasnya Iyan Pot. *Rizhal ALby

Baca Juga : Daftar Juara Latber Malam DBE (15/12/2017)