Jogja Koi Show

Jogja Koi Show (BnR – Kadir)

Yogyakarta (BnR) – Dihadiri Koi Terbaik Nusantara, Taisho Sanshoku Terpilih Sebagai Grand Champion, Gelaran akbar 5th Jogja Koi Show yang dilaksanakan dari hari Jumat (28/2) sampai hari Minggu (2/3) di GOR Klebengan Yogyakarta berhasil mempertemukan kurang lebih 549 ekor ikan koi terbaik Nusantara. Menurut Suryo Jatmiko selaku ketua gelaran, peserta kali ini merata dari semua daerah basis koi di nusantara yaitu dari Jakarta, Tangerang, Palembang, Bandar Lampung, Bandung, Surabaya, Kediri, Blitar, Madiun, Semarang, Temanggung, Pekalongan, Solo dan Yogyakarta.

Seperti gelaran tahun lalu di XT Square Yogyakarta, peserta lagi-lagi didominasi tuan rumah. Peserta dengan ikan terbanyak datang dari WS Koi Yogyakarta dengan 59 ekor ikan koi. “Penggemar ikan koi di Yogyakarta memang sedang berkembang pesat. Kini, penggemar, pembudidaya maupun pelaku jual-beli koi di seputaran Yogyakarta ada sekitar 50 orang. Meski yang tergolong aktif lomba dan kumpul dengan sesama penggemar koi Jogja baru ada sekitar 20 orang, kita sudah dipercaya APKI (Asosiasi Pecinta Koi Indonesia) untuk secara rutin mengadakan kontes koi di Yogyakarta,” ujar Eka Wiyandi, selaku ketua Jogja Koi Club. “Semoga ke depan semakin lebih baik lagi,” imbuhnya berharap.

Dari berbagai jenis dan ukuran yang dilombakan, Taisho Sanshoku (60 cm) milik Andre Saputra dari Temanggung terpilih sebagai yang terbaik (grand champion) di gelaran. Saingan Andre Saputra datang dari Zaki Yamani dari Pekalongan dengan Showa Sanshoku (63 cm) yang akhirnya menempati posisi runner up grand champion.