Barito Sidoharjo

Panitia Barito Sidoharjo

Panitia Barito Sidoharjo

Mediabnr – Cucak hijau Adipati besutan Mr. Rico Wonogiri, berhasil raih kemenangan ganda di laga Mingguan Barito Sidoharjo – Wonogiri, (17/9/2017). Dari dua kali keikutsertaan di kontes Barito, Adipati yang notabenya burung baru mampu mengeluarkan isian komplit dengan durasi panjang tanpa jeda dari awal maupun akhir.

Cucak hijau Adipati milik Riko nyeri

Cucak hijau Adipati milik Riko nyeri

Penampilan, terbaik lainnya di tunjukkan oleh kacer Terios milik Anto Black Team. Kacer yang mulai naik daun ini punya lagu isian gereja tarung nyeret, volume dahsyat dan menari dengan gaya buka ekor full. Black team rencananya akan kembali bersafari lagi dengan membawa kacer Terios ke gelaran regional lainnya.

Nama Bara – Bere team kembali moncer dengan gacoan pleci. Sedangkan duta Sahabat BC 24 September 2017 Jatisrono, kembali menunjukkan exsistensinya dengan berhasil menjuarai di kelas burung pleci, lewat gacoan milik Panjul Haji Gile.

Terios bersama Anto paska juara di Barito

Terios bersama Anto paska juara di Barito

Bara Bere juara di pleci

Bara Bere juara di pleci

Tampil konslet ngekek panjang di perlihatkan gacoan Pak Hartono ,  yang bernama lovebird Sentot. “ Lovebird ini telah sering kali raih prestasi, baik di Wonogiri, Sukoharjo maupun kontes di Solo, “ terang Pak Hartono sesaat ditemui di kediamanya paska pulang dari negri Cina.

Gambaran kesuksesan tampak jelas di beberapa gelaran Barito , ini merupakan bukti kontes ini diminati para kicaumania Wonogiri dan sekitarnya. Di kelas cucak hijau Mr. Bambang juga raih juara lewat aksi terbaik Buto Ijo. (agus Jatisrono)

Terios kacer aman selalu prestasi

Terios kacer aman selalu prestasi

Black Team prestasi

Black Team prestasi

Sentot lovebird Pak Hartono tampil konslet

Sentot lovebird Pak Hartono tampil konslet

Duta Sahabat BC Jatisrono

Duta Sahabat BC Jatisrono