Suasana dikelas LB Siluman Ent (Foto: Rizky D/ MediaBnR.Com)

Suasana dikelas LB Siluman Ent (Foto: Rizky D/ MediaBnR.Com)

Bogor (MediaBnR.Com) – Jadwal rutin latberan katulampa BC digelar pada sabtu,30 januari 2016 disambut kehadiran rekan kicaumania untuk melatih amunisi handalnya. Sejumlah pleci mania mengikuti sesi latberan yang pesertanya semakin hari semakin bertambah. beberapa bird club yang hadir seperti 220 Volt, MBC Cimahpar, PCMI, Bukit Bintang SF, Badak Team dll menambah semaraknya gelaran. dari 3 sesi yang disajikan panitia, hampir semua kelas memenuhi gantangan. Sementara itu di kelas lovebird, Iteung masih menjadi primadonanya dalam gelaran ini. amunisi handal milik H. Kanta ini berhasil merebut posisi pertama setelah mendapatkan bendera koncer terbanyak. disesi berikutnya giliran amunisi om wiwie yang berhasil menempati posisi pertama. Neng 9 yang merupakan besutan baru om wiwie ini mengawali keberhasilnnya pada kelas Katulampa.

Sang juara BOB Pleci (Foto: Dok. MediaBnR.Com)

Sang juara BOB Pleci (Foto: Dok. MediaBnR.Com)

Siluman Utamakan Kepuasan Kicau Mania Dan Bukan Dari Sisi Bisnisnya

Di hari yang berbeda dan  tempat yang berbeda, Minggu (31/1/2016), kehadiran Siluman Enterprise di dunia perburungan jadikan suatu daya tarik tersendiri. Beberapa konsep gelaran yang disuguhkan mengundang reaksi positif bagi para kicaumania. Mutlak bagi Siluman Enterprise lebih mengutamakan hanya untuk kepuasan kicaumanianya dan bukan sisi bisnisnya, terbukti dengan menyediakan tiket gratis di banyak kelas. Hal ini sangat dimanfaatkan oleh kicaumania untuk ajang uji coba amunisi yang mereka miliki. Meskipun pada saat gelaran lomba berlangsung sempat diguyur hujan namun para kicaumania tetap bertahan hingga gelaran usai. Hal seperti ini patut di acungi jempol dan jadi contoh bagi EO yang lain. Sistem penjurian yang sangat fairplay jujur adil dan tegas. Bahkan di kelas Love Bird sekalipun dapat berjalan dengan sangat tertib tanpa ada sedikitpun yang berteriak nomor gantangan.

Warban WBF Team dijalur prestasi (Foto: Dok. MediaBnR.Com)

Warban WBF Team dijalur prestasi (Foto: Dok. MediaBnR.Com)

Iteung amunisi H. Kanta semakin stabil (Foto: Imul/MediaBnR.Com)

Iteung amunisi H. Kanta semakin stabil (Foto: Imul/MediaBnR.Com)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Panitia LBC dan para juara (Foto: Dok. MediaBnR.Com)

Panitia LBC dan para juara (Foto: Dok. MediaBnR.Com)

Di hari yang sama, LBC (Lawanggintung Bird Club) sukses mengadakan lomba bertajuk One Day Love Bird and Pleci. Bahkan di akhir sesi kembali adu tanding para jawara untuk merebut tahta juara BOB baik itu jenis burung Love Bird juga Pleci. Seiring berjalan dunia perburungan di Indonesia ini khususnya di wilayah kota Bogor kiranya LBC jadi barometer sebagai pionir yang selalu konsisten dalam menggelar sebuah event. Gelaran dengan tema seperti ini akan jadi agenda tetap didalam setiap bulannya mengingat begitu besarnya animo para pecinta paruh bengkok dan plecimania. Selain itu panitia pun menyediakan sebuah trophy yang sangat eksklusif untuk para sang juara. Peserta yang hadir tidak hanya dari dalam kota Bogor saja, namun kicaumania dari luar kota pun turut hadir meramaikan gelaran ini. Grafik kehadiran kicaumania ke tempat yang satu ini cukup meningkat tajam meskipun kehadiran EO LBC ini usianya masih seumur jagung. Namun untuk para kicaumania jangan salah menilai dulu, karena didalamnya mereka mempunyai ikatan kerjasama yang sangat solid antar sesama anggota di kepanitiaannya. (Rizky D/imul)

BACA JUGA: