Jati Rasa Bekasi Rayakan Kemenangan

Jati Rasa Bekasi Rayakan Kemenangan

Jakarta (MediaBnR.Com) -Penampilan pembuka diperlihatkan CBR, murai batu milik Mistery. Tampil dengan semburan siri-siri, kenari, kapas tembak dan cililin, terdengar sangat menggelegar hingga membungkam lawan – lawannya. CBR berhasil menempati posisi di kelas Murai Batu Rangkok, Minggu (15/5) pada gelaran latpres Rangkok BC.

Masih di kelas murai batu, Baresi gaco milik One Way pun tampil joss. Tampil dengan ngeroll lagu burung kecil serta muntahan cililin yang bertubi-tubi, murai ini berhasil menempati posisi ketiga di Kelas Murai Batu Rangkok. Mr. Oyo selaku pemilik merasa bangga dengan kinerja gaconya yang berhasil mengukir prestasi. Diikuti Sut, gaco milik Ekal, yang berhasil menempati posisi ketiga di Kelas Murai Batu Meriam.

Sementara para skuad Jati Rasa Bekasi pun patut diwaspadai. Lihat saja penampilan Koboy di Kelas Murai Batu Meriam yang berhasil menempati posisi pertama dan posisi runner up di Kelas Murai Batu Rangkok. Tidak hanya Koboy yang berhasil mengukir prestasi, Jabrig pun berhasil membuat geger di gelaran spesial kali ini. Speed yang rapat serta besetan yang tajam berhasil menempati dirinya di posisi kedua dan pertama.

Sedangkan di kelas love bird, Goldie milik Alkhanza, tampil atraktif lewat ekekan yang panjang dan berhasil menempati posisi pertama. Masih di kelas love bird, Mrs Ghodex, gaco milik Rizqie, tanpil edan. Durasi kerja aktif serta ekekan yang panjang berhasil dibawakan secara berulang alias gacor. Penampilan Mrs Ghodex yang apik sampai pada akhirnya berhasil menempati posisi pertama di KELAS Love Bird Meriam B. *Ferry

BACA JUGA: Daftar Juara Latpres Rangkok BC (15/5/2016)


Mrs Godhex Tampil Apik

Mrs Godhex Tampil Apik

 

Goldie Tampil Atraktif

Goldie Tampil Atraktif

 

Ekal Sukses Kawal Sut

Ekal Sukses Kawal Sut

 

CBR Murai Batu Milik Mistery

CBR Murai Batu Milik Mistery

 

Baresi Besutan Baru Mr. Oyo

Baresi Besutan Baru Mr. Oyo