Billy Kebumen Bersama Perwakilan Polsek Kebumen

Billy Kebumen Bersama Perwakilan Polsek Kebumen

mediaBnR.Com – Lomba kerjasama PBI Kebumen dengan Polsek Kebumen bertajuk “Kebumen Cup” pada hari Minggu (30/4) berjalan lancar dan sukses. Tidak hanya dihadiri pemain dari wilayah Kebumen saja, even yang dimotori Mr. Billy Kebumen ini juga dihadiri pemain luar kota seperti dari Purwokerto, Banjarnegara, Magelang, Solo, Purworejo, Brebes, dan Yogyakarta.

H. Astono Tapal Batas Yogyakarta yang membawa Duta Piala Pakualam sukses meraih gelar juara umum setelah meraih poin terbanyak lewat aksi beberapa jagoan. Antara lain, lewat aksi Black Cena milik Jamaica 125 LS Jogja yang sukses memborong dua gelar juara 1 (nyeri) di kelas kacer. Penampilan Black Cena kali ini memang istimewa. Dari awal digantang hingga akhir, aksinya paling menonjol dengan gaya dan volume tembus.

Selain lewat aksi Black Cena yang sapu bersih juara di kelas kacer, Duta Pakualam yang akan jadi tuan rumah lomba pada 7 Mei mendatang juga sukses meraih poin lewat penampilan Dawai Asmara yang dua kali merebut posisi runner up di kelas kenari. Jagoan Y-Fana Kurawa Team Jogja ini tampil apik dengan paduan lagu blacktrotan, jalak dan glatikan. “Lagunya mix antara blacktroat, jalak dan glatik. Ketiganya dibawakan dengan unik dan cengkok apik,” jelas Y-Fana.

Mr. Riko Magelang sukses mengantarkan beberapa jagoannya nangkring di tangga juara, salah satunya adalah Badai yang nyaris nyeri di kelas cucak hijau. Penampilan ngentrok-jambul yang diperlihatkan Badai mampu menyedot perhatian juri hingga mendaulatnya sebagai juara. Selain sukses dengan Badai, Mr. Riko juga sukses mengantarkan Argobromo raih posisi runner up di kelas Cendet Arungbinang. “Persiapan sebelum ke even besar selanjutnya,” cetus Mr. Riko yang dikenal punya kacer, cendet dan cucak hijau langganan juara.

Panitia & Helmi RI Saling Dukung Antar EO

Panitia & Helmi RI Saling Dukung Antar EO

Mr. Jepang Kebumen yang datang silaturahmi sukses membawa gaco baru dari lapangan. “Meski hanya juara 4, tapi burungnya konslet. Makanya langsung take-over,” ucap Mr. Jepang  yang siap membawa jagoan barunya untuk jadi duta BnR Kebumen dan Bintang Sangkar Kebumen di arena lomba. H. Mansur berhasil mengantarkan Andromeda cetak double winner di kelas anis merah. Bejo BF Banjarnegara kali ini sukses mengandalkan Robot Gedeg dalam merebut dua gelar juara 1 di kelas love bird.

“Terima kasih. Mohon maaf bila ada kekurangan dalam pelayanan selama lomba ini berlangsung. Selamat bagi para pemenang dan sampai jumpa di PBI selanjutnya. Salam Lestari,” pungkas Billy Kebumen mewakili segenap panitia di sela-sela penyerahan tropi juara umum kepada Duta Pakualam BC dan Hankook SF. [Jtyk.Team]

BACA JUGA: Daftar Juara Kebumen Cup (30 April 2017)


Y-Fana & Dawai Asmara - 2x Runner Up, Siap ke Piala Pakualam

Y-Fana & Dawai Asmara – 2x Runner Up, Siap ke Piala Pakualam

 

Mr. Riko Magelang - Borong Juara, Ijo Badai Jadi Bintang

Mr. Riko Magelang – Borong Juara, Ijo Badai Jadi Bintang

 

Mr. Jepang Take-Over Azka dan Siap Kibarkan Bintang Sangkar Kebumen

Mr. Jepang Take-Over Azka dan Siap Kibarkan Bintang Sangkar Kebumen

 

Jamaica 125 LS Jogja - Black Cena Sapu Bersih Juara Kelas Kacer

Jamaica 125 LS Jogja – Black Cena Sapu Bersih Juara Kelas Kacer

 

Hankook SF Juara Umum Single Fighter

Hankook SF Juara Umum Single Fighter

 

DT Pakualam Rebut Juara Umum BC - 7 Mei Jadi Tuan Rumah

DT Pakualam Rebut Juara Umum BC – 7 Mei Jadi Tuan Rumah