logo juri


 

 

H. Dodot

H. Dodot

MediaBnR – Untuk tahun 2016 ini nanti Yayasan BnR akan melakukan perbaikan di semua lini Yayasan. Termasuk di Divisi Juri BnR secara menyeluruh dan semua Jajaran Juri. Evaulasi kinerja Juri 2015 ini nanti akan menjadi ajuan untuk menyeleksi para Jajaran Juri BnR.

“Bener! Bisa saja di tahun 2016 ada yang turun jabatan dan ada yang naik jabatan. Semua tergantung dari kinerja kerja selama tahun 2015 ini. Karena bukan hanya ilmu burung yang akan dinilai etika dan hati nurani juga kan menjadi penilaian. Kita akan ajukan ke Bapak (Bang Boy) nama-nama hasil seleksi para Juri. Tinggal beliau yang akan memutuskan yang mana yang akan naik atau diturunkan. Seperti kita ketahui bersama beliau juga selalu mengamati langsung kinerja Juri BnR disemua daerah’. kata H.Dodot Ketua Divisi Juri BnR menjelaskan.

Seperti kita lihat Yayasan BnR yang mana menjadi Barometer perburungan Indonesia saja selalu melakukan pembenahan. Kita tahu penjurian BnR sekarang diurutan teratas dalam lomba dan didunia burung. Total Jajaran Juri BnR sekarang mencapai 400 Juri yang tersebar diseluruh cabang BnR. Prinsip yang selalu dipegang oleh Juri BnR mengutamakan kepentingan Kicaumania diatas segalanya. Membuat Juri BnR selalu menjadi panutan begitu juga sistem yang digunakan BnR diadopsi disetiap lomba diluar BnR.

“Tetap kita harus menjaga kualitas dari Juri BnR karena kalau penjurian berkualitas hasil juara juga kan berkualitas. Memang banyak pertanyaan tentang banyaknya bendera Nominasi dilomba BnR sekarang ini. Banyak juga yang bicara BnR lomba cari aman apa lomba kualitas? Semua masukan akan kita bicarakan di MUNAS nanti apa keputusan MUNAS akan kita laksanakan ditahun 2016”. kata H.Dodot .

Memang jangan suatu perubahan membuat menjadi kualitas menurun kesan peserta lomba BnR jadi biasa saja. Kalau biasa saja tidak terlalu masalah kalau dianggap sama saja dengan yang lain ini yang menjadi masalah. Tolong namanya penjurian yang Juri yang bertugas yang menilai burung. Kalau Nominasi jadi banyak sedangkan semua Juri totalnya hanya 6 burung  semua 16 Nominasi siapa yang memajukan 10 Nominasi lagi? Sekarang menjadi pertanyaan apakah yang ikut memajukan Nominasi tersebut menilai semua burung dari awal, tengah dan akhir? (red)