Panitia Brayo Kicau Mania

Panitia Brayo Kicau Mania

Kendal (MediaBnR.Com) – Sederet jawara-jawara handal sekitaran kota Kendal dan Semarang tumplek di lapangan gantangan BKM di Jl Raya Boja – Kaliwungu KM. 7 tepatnya di depan Kelurahan Kertosari pada gelaran latpres bertajuk Special Lebaran yang sekaligus sebagai gelaran pembuka seusai libur perayaan hari raya Idul Fitri, Rabu (22/7). Gelaran yang tetap menjunjung tinggi sportifitas, fairplay dan non teriak menjadi kunci sukses panitia yang dinahkodai oleh Mas Jumanto ini. “Selamat datang rekan-rekan kicaumania semua, semoga latpres hari ini dapat terselenggara dengan baik hingga usai nanti, kemudian untuk latber rutin sudah mulai kembali tiap Rabu sore dan BOB setiap Rabu di pekan keempat setiap bulannya, tak lupa saya beserta crew BKM mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri, minal aidzin wal faidzin mohon maaf lahir dan batin,” ungkap Mas Jumanto mengawali gelaran.

Saling menunjukkan kualitas dan mentalitas juara terjadi disetiap kelasnya, Golden Boy besutan Aldino Aura SF dari Kaliwungu BC kembali dominan dikelas cucak hijau. Seakan tak mau menyia-nyiakan kesempatan emas kali ini, GB tampil beringas hingga menyikat habis tahta juara teratas dua kelas sekaligus alias nyeri. “Tembakan GB panjang dan kasar durasi kerjanya juga stabil hingga akhir, apalagi kalau lawan sekitarnya bagus, GB nambah gila kerjanya,” cetus bangga Aldino sang mekanik. Tak hanya itu saja prestasi Kaliwungu BC, mengusung 2 gaco cendet yakni Batlle-X & Magic sukses merangsek diposisi kedua dan ketiga.

Terjadi perang bintang di kelas lovebird antara gacoan-gacoan papan atas yang sudah sering merajai hingga saling bergantian berada diposisi teratas tangga kejuaraan, yakni Pratu 043 debutan Koko/Adhina dari KLIK yang dominan disesi THR dengan tembakan panjang dan durasinya yang rapat, kemudian giliran Princes Sofia milik Orla BOPS dari Samber SF menguasai disesi KETUPAT melalui penampilannya yang mempesona. Sedangkan crew CV. SSM Kurnia yang dikawal oleh H. Aan & H. Joko mengusung dua gaco andalan yaitu kacer Don Juan dan pleci Samsung sukses kembali membuktikan kedahsyatannya hingga keluar sebagai jawara dimasing-masing kelas untuk kesekian kalinya. (Rizcy)


Para Jawara

Golden Boy stabil & semakin menggemparkan ditangan Aldino

Golden Boy stabil & semakin menggemparkan ditangan Aldino

 

CV. SSM Kurnia rayakan kemenangan Samsung & Don Juan

CV. SSM Kurnia rayakan kemenangan Samsung & Don Juan

 

Crew KLIK semakin solid

Crew KLIK semakin solid

 

Princes Sofia & Pratu 043 rajai kelas lovebird

Princes Sofia & Pratu 043 rajai kelas lovebird