David Susanto Rebut Kacer kelas Utama dan bawa Pulang Sepeda Motor (Foto: Bang Subur)

David Susanto Rebut Kacer kelas Utama dan bawa Pulang Sepeda Motor (Foto: Bang Subur)

Pekanbaru (MediaBnR.Com) – Cendrawasih berhasil mengukir prestasi pada gelaran Road to BnR Award – Riau yang diselenggarakan oleh BnR Riau di Taman Wisata Alamayang, Pekanbaru, Riau, Minggu (29/3/2015). Burung kacer milik David Susanto ini berhasil menyisihkan lawan – lawannya di kelas utama kacer yaitu Kelas Kacer BnR Riau. Tak tanggung – tanggung pada lomba hari itu Cendrawasih berhasil bawa pulang motor sebagai hadiahnya utamanya.

David Susanto Bangga Miliki Cendrawasih (Foto Bang Subur)

David Susanto Bangga Miliki Cendrawasih (Foto Bang Subur)

Burung ini memang layak disebut burung jawara. Hal ini dikarenakan pada lomba tersebut, kelas kacer memiliki animo yang sangat tinggi. Jawara – jawara kacer dari beberapa wilayah se-Sumatera berkumpul pada lomba tersebut. Tingginya animo kelas kacer tersebut tidak menyurutkan niat David Susanto, sang pemilik kacer benrama Cendrawasih, untuk bersaing dengan jawara – jawara lain apalagi di kelas utama. Alhasil kacernya pun menjadi yang terbaik dan menjadi sorotan utama dari kicaumania lain.

Gaya nengklek, lagu bervariasi menjadi kunci keberhasilan Cendrawasih mengalahkan lawan – lawannya. Burung kesayangan David Susanto ini pada saat digantang sudah mencuri perhatian para juri. Bukan hanya itu, burung kesayangan David Susanto ini telah menjadi buah bibir pada saat lomba karena aksi Cendrawasih sangat mengagumkan di lapangan lomba siang itu.(red)