Djati Enterprise

Team Sukses Djati Enterprise

Team Sukses Djati Enterprise

Bogor (06/09/2015) – Setelah sekian lamanya berdiri tegak meramaikan dunia perburungan, akhirnya tempat yang satu ini berpindah lokasi yang lebih tepatnya di Jalan Semeru atau daerah mawar bersebrangan dengan Showroom Suzuki. Meskipun berat untuk beranjak pergi dari tempat yang menyimpan sejuta kenangan bagi para kicaumania namun pihak keluarga besar Djati Enterprise akan memberikan sesuatu yang lebih baik lagi dan tempat yang jauh lebih nyaman lagi bagi para kicaumania. Pada Latpres hari ini total jumlah gantangan hampir mencapai di titik 600 gantangan, kelas lovebird dan murai batu menjadi kelas yang paling mendominasi.

Gelaran latpres hari ini adalah gelaran special perpisahan karena mulai tanggal 13 September 2015 minggu depan akan digelar latber special ditempat yang baru. Para kicaumania tidak akan kesulitan untuk datang ketempat yang baru, pasalnya akses yang mudah ditempuh dan juga tepat berada di sisi jalan besar yang juga banyak dilalui angkutan kota. Atas nama panitia penyelenggara mengucapkan terima kasih atas dukungan kicaumania selama ini dengan harapan tali silaturahmi akan tetap terjalin selamanya. (RD)