ANDRY B.90 SF NURDIANSYAH

Andry bersama Irma besutan anyarnya

Mediabnr.com – Andry B-90 Nurdiansyah tengah berbungah. Pasalnya, besutan anyar yang baru saja ditake over olehnya mencuri perhatian digelaran Piala MBS feat Radjawali Indonesia yang dihelat di BSD-Tangerang Selatan (28/4).

Dari 4 putaran sesi yang dikompetisikan, koleksinya nyaris sapu bersih Kelas tersebut dipodium juara pertama.

Lantas siapakah gaco gres yang membuat Ketua B-90 itu begitu kepincut?. Berdasarkan penelusuran awak Mediaonlinebnr.com melalui sambungan telepon seluler, Andry menjelaskan bahwa gacoan baru nya adalah Kenari Standart Kecil yang diberi nama’Irma’.

Menurutnya, Irma diperoleh dari seorang kawan lewat masa pemantauan yang cukup lama dan alot. Ketertarikannya tak lain karena track record serta gaya main Irma nyaris satu tipe dengan amunisi jawara yang dimiliki di base campnya,”Ujarnya.

Irma in action

Selain durasi kerja, materi dan gaya tidak luput dari pantauannya dalam memilih amunisi pelapisnya.Baginya bakalan juara juga harus mempunyai kriteria dan pakem standar yang disebutkan diatas.

Dilawatan siang itu, Irma tampil dengan perform ciamiknya.Aksi yang dilakoni tak terbendung oleh lawan-lawannya, ngedur dari awal gantang hingga akhir sembari duduk manis ditangkringan,volume pedas disertai gaya neng nong sembari melantunkan cengkok suara Kenarian Standart tanpa jeda.

Dengan peta persaingan Kenarimania yang kian sengit, nampaknya Andry B-90 tidak salah menyolok Irma guna memperkuat squad jawaranya dan melambungkan tinggi nama Single Fighternya (SF), dalam mengikuti gelaran lomba burung berkicau taraf regional maupun nasional lintas eo…Welcome Irma: Si Kecil imut, pedas dan mantul.*Arie

Andry kerap mensetting sendiri gacoannya meski ada perawat

Kiprah Andry dan Crew B-90 SF dipentas kicauan nasional