Panitia sukses gelar Vitarest Cup I

Panitia sukses gelar Vitarest Cup I

Bandung (MediaBnR.Com) – Tidak sia-sia Fredy Absolute Sidareja  mentakeover Silver Hawk dari Broiler Bandung beberapa waktu lalu dengan harga fantastis. Hasilnya sangat memuaskan. Dilomba Vitarest Cup I Lapak Nagreg, kabupaten Bandung, Silver Hawk menjadi juara sejati dengan mengalahkan rivalnya dengan sempurna. Sejak babak pertama, burung yang digeber Kipli ini selelu  landing dengan sempurna. Bahkan di partai final vs Mat Patek, Silver Hawk meninggalkan jauh lawannya.

Di persaingan 10 besar, deretan burng jawara bersaing. Embatama team Bandung yang paling banyak memasukan tiga burung. Raja Minyak, marquez dan Air Mata Ibu. Sayang ketiga burung ini harus lebih dulu masuk kandang bersama Road Man milik Broiler dan Nigeria milik Panghegar.

Burung tinggal menyisakan lima. Silver Hawk vs Granat, Mat Patek vs PM, sementara Nirwana mendapatkan bye. Granat harus puas ditinggal Silver Hawk sementara Mat Patek membawa tinggi PM Lodaya. Tinggal menyisakan tiga burung. Karena Granat Distek sementara PM tidak, Granat dinobatkan sebagai juara keempat.

Perebutan tiga besar, Nirwana vs Mat Patek, Silver Hawk mendapatkan bye. Tak disangka, Mat Patek burung asal Bandung ini menyudahi terbangan dengan sempurna. Nirwana kalah tipis dan harus mengakui keunggulan Mat Patek. Nirwana burung terbaik 2015 ini harus puas berada diurutan ketiga.

Partai final mempertemukan antara Mat Patek vs Silver Hawk. Kedua burung terbang tinggi saling pukul. Ketika wasit menipu pluit, kedua burung turun bersamaan. Silver Hawk yang memiliki CC lebih mendahului Mat Patek dengan telak. Sejak dari atas Patek Silver Hawk lebih dulu joss dan mendarat dengan sempurna didalam patek.

“Alhamdulilah Silver Hawk  juara di Bandung. Mudah-mudahan di Pangandaran ada lagi rezekinya,” ujar Fredy Absolute, pemilik Silver Hawk lewat Blackberry Massagernya.

Kemenangan ini menjadi yang ketiga bagi team asal Sidareja. Sebelumnya, Fredy menembuskan Heaven di lomba nasional Ciamis dan Silver Hawk di PSL Bandung. Ini kali, Absolut menyempurnakan juara ditahun ini lewat prestasi yang ditorehkan Silver Hawk. Posisi Silver Hawk pun langsung naik ke posisi atas klasemen sementara. Persaingan di klasemen sementara makin ketat.

Mat Patek merupakan satu satunya burung local yang mampu bersaing dipanasnya persingan team-team besar. Lewat kestabilannya Mat Patek mampu tembus ke final. Namun saying lajunya terhenti oleh Silver Hawk.

Nirwana, burung terbaik 2015 harus puas berada diurutan ketiga. Prestasi yang patut dibanggakan. Soalnya beberapa giringan ke belakangan, kinerja Nirwana kurang wah. Namun kali ini Nirwana boleh dikata sudah menemukan kembali jatidirinya. Meski juara ketiga yang di dapat, Opik pemilik SDR mengucapkan puji syukur karena bias tembus juara di Vitarest Cup 2016 di lapak nagreg.

Granat. Burung kenceng milik Mekar ini mau tak mau harus berada diurutan keempat setelah meang distek di lima besar. Meski demikian, Mekar sudah mulai menunjukan jalan terbaiknya. Hamper 90 persen burung – burung Mekar di lapak nagreg kerja dengan maksimal. Sayangnya hanya rezekinya dijuara keempat.  (saeful Milan)

BACA JUGA: Juara Nasional PMTI Vitarest Cup I 2016


Silver Hawk langsung melesat ke papanatas klasemen

Silver Hawk langsung melesat ke papanatas klasemen

 

Nirwana DR kembali ke top for semula

Nirwana DR kembali ke top for semula

 

Kolaborasi MK dan PHG makin tangguh

Kolaborasi MK dan PHG makin tangguh

 

Kipli Joki Absolut menerima piala juara pertama dari Irfan Panghegar

Kipli Joki Absolut menerima piala juara pertama dari Irfan Panghegar