Ritual sumpah JBI sebelum bertugas

Ritual sumpah JBI sebelum bertugas

Batang (MediaBnR.Com) – Rajawali BC berkolaborasi dengan BnR Cabang Pekalongan kembali menuai kesuksesan untuk kesekian kalinya dalam menyelenggarakan sebuah event lomba burung berkicau, yaitu Bupati Cup IV Batang pada tanggal 17 April 2016 pekan lalu yang gaungnya masih terdengar hingga sekarang. Dukungan dari beberapa tokoh – tokoh senior ternama juga banyaknya kicaumania Sahabat Rajawali dari berbagai kota antar blok yang hadir semakin mempererat tali silaturahmi di dunia hobbi kicauan ini.

“Tidak memandang itu siapa? Pekerjaannya apa? Dari Organisasi atau Yayasan mana ? Backgroundnya gimana? Dari Kota mana?, di  sini semua kicaumania adalah Sahabat Rajawali. Hadir untuk berkumpul bersama saling menghormati dan menjunjung tinggi fairplay dalam berkompetisi demi kemajuan bersama di dunia hobbi kicauan yang kita cintai ini,” ungkap F. Jeffrie selaku ketua BnR Cabang Pekalongan.

Benar adanya apabila lomba kali itu tampak berjalan mulus dan sukses hingga akhir dibalut suasana nan harmonis Sahabat Rajawali ditengah sejuknya lokasi Hutan Kota Batang. Dan beberapa Sahabat Rajawali yang sukses menuai prestasi membanggakan lewat aksi gacoannya, diantaranya adalah Bravo Team Indonesia yang hadir mengusung Raja Ngeyel dikelas kenari. Bukti kualitas dan kestabilannya terlihat di lapangan lewat kinerjanya yang ngedur mengayun lagu cantik kenarian panjang ditopang volume tembus dan gayanya yang ciamik hingga sukses menghantarkan gaco milik William Canary BF ini nyaris dua kali menempati podium teratas.

Gelar jawara terbaik dikelas ini juga diraih oleh Pacman besutan Dt. AJT Cup I yang lewat aksinya sukses merajai sesi Wakil Bupati. Ternyata tak puas disitu saja, tim solid yang akan menggelar event nasional pada tanggal 22 Mei mendatang di Area Parkir Sri Ratu Jl. Pemuda 29-33 Semarang ini juga menorehkan prestasi membanggakan dikelas lovebird lewat penampilan Neng Geulis yang nyaris double winner dan Sniper dikelas cendet. Disusul Buldozer garapan Tedy CBLC SF yang kian stabil penampilannya selalu moncer menduduki peringkat terbaik setiap turun berlaga.

F. Jeffrie ketua BnR Pekalongan

F. Jeffrie ketua BnR Pekalongan

Eksistensi crew AA SF Batam pun tak diragukan lagi, dengan terus hadir mengikuti setiap gelaran-gelaran lomba BnR dimanapun dan kapanpun. Lala Queen dan Aunt Queen yang diusungnya kala itu sukses membawa pulang hadiah utama dikelas lovebird. Hasil maksimal juga diraih crew Olinx SF Purwodadi lewat performa dahsyat Evelyn yang selalu membuat decak kagum penonton, tembakannya super panjang dan terus stabil melakoni beberapa kelas yang ada. “Ini bukti kualitas lovebird Purwodadi patut diperhitungkan,” cetus salah satu crew Olinx SF penuh percaya diri.

Anugerah SF Sukorejo dibawah kawalan Agus Pak Man sukses melancarkan aksi Mabuk Laut untuk mendominasi pertarungan dikelas utama murai batu dengan hasil akhir mutlak sebagai jawara sejati. Gaya ngeplay ekstrem dengan balutan roll variasi lagu komplit dan tembakan-tembakan tajam tak henti-hentinya dipertontonkan Mabuk Laut saat itu.

Kamto Boja Mandiri SF pun tak mau ketinggalan menuai prestasi, dengan matang mempersiapkan gaco cendet andalannya bernama Nakula dan hasilnya pun hampir sempurna. Kemenangan ganda nyaris saja berhasil digenggam lewat tonjolan materi Nakula yang diatas rata – rata. (Rizcy W)


GALERI:

Dt. AJT Cup I SMG solid dikenari & lovebird

Dt. AJT Cup I SMG solid dikenari & lovebird

Raja Ngeyel milik Bravo Team stabil di podium atas

Raja Ngeyel milik Bravo Team stabil di podium atas

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Support yg luar biasa dari tokoh-tokoh kicaumania

Support yg luar biasa dari tokoh-tokoh kicaumania

 

Nakulo milik Kamto Boja Mandiri Sf nyaris raih double winner

Nakulo milik Kamto Boja Mandiri Sf nyaris raih double winner

 

Mabuk Laut rajai kelas utama murai batu

Mabuk Laut rajai kelas utama murai batu

 

Lala Queen milik AA Sf Batam sapu kelas utama lovebird

Lala Queen milik AA Sf Batam sapu kelas utama lovebird

 

Evelyn milik Olinx Sf PWD nyaris nyeri di lovebird

Evelyn milik Olinx Sf PWD nyaris nyeri di lovebird

 

Buldoser milik Tedy CBLC Smg curi poit di kenari

Buldoser milik Tedy CBLC Smg curi poit di kenari