Kompor Mleduk semakin solid dan berhasil meraih juara BC

Kompor Mleduk semakin solid dan berhasil meraih juara BC

Depok (Media BnR.Com) – Event spesial dalam rangka memperingati terbentuknya 1 tahun Global Ebod Jaya dalam dunia hoby burung kicauan yang bertajuk “Spekta Gemilang 1 Tahun Global Ebod Jaya” yang diselenggarakani di Depok Fantasy Water Park – Grand Depok City yang berlokasi di Jalan Boulevard  Raya No 1 – Kota Depok,disambut hangat oleh kicaumania jabodetabek dan depok khususnya. Persiapan yang matang untuk menjamu rekan-rekan kicaumania dalam gelaran spesial ini berhasil memuaskan rekan-rekan kicaumania, dengan kemasan tiket yang murah meriah serta hadiah yang bisa di bilang cukup mewah. Serta banyaknya dorprise yang telah di siapkan untuk dibawa pulang pun menambah meriahnya gelaran spesial ini.

Jaguar SF raih juara SF

Jaguar SF raih juara SF

Perebutan juara SF (Single Fighter) dan Juara BC (Bird Club) menjadikan gelaran semakin syarat gensi dan prestise, perolehan point dalam memperebutkan kedua gelar juara ini pun cukup ketatdimana Kompor Mleduk BC berhasil meraih gelar juara BC dan Team Jaguar SF berhasil meraih juara SF.

Roda Mas - Kenari milik H Iman kembali bikin ulah

Roda Mas – Kenari milik H Iman kembali bikin ulah

Kelas lovebird merupakan kelas yang memberikan kontribusi terbanyak bagi Kompor Mleduk dalam meraih juara BC, dimana Tyson, Princes Jr dan Aerox mempersembahkan juara 1 serta Prinjes Jr juga berhasil kembali menymbang point juara 2 di kelas lovebird  Talenta – B Miltih dan  Raja yang berhasil memberikan point juara ke 2. Di kelas Murai batu Velentine besutan Ucok pun tampil apik serta mamberikan point juara 1 di kelas murai batu  Ebod Strong di ikuti oleh murai batu Ucok yang juga memberikan point juara 2 di kelas murai batu voer ronggolawe. Kehairan Roda Mas (Kenari) milik H Imam Zakarian berhasil memperkuat posisi Kompor mleduk dalam meraih juara BC dengan perolehan juara 1 dikelas kenari std umum miltih.Secara keseluruhan gelaran berlangsung sukses dan meriah dari awal hingga di akhir acara, di tutup dengan pembagian dorprise serta penyerahan piala BC dan SF. *Ade

Baca Juga : DAFTAR JUARA SPEKTA GEMILANG 1ST GLOBAL EBOD JAYA (JUMAT, 22 SEPTEMBER 2017)

para juara

para juara

Jajaran Panitia beserta juri Global Ebod Jaya

Jajaran Panitia beserta juri Global Ebod Jaya