Gantangan Palad KM

Gantangan Palad KM

MediaBnR.Com – Pekan pertama Palad Kicau Mania (Palad KM) di bulan Oktober dibuka dengan gelaran latber yang berlangsung cukup meriah. Tempat yang nyaman dan cuaca yang cerah menjadi faktor utama para kicau mania Jakarta Timur dan sekitarya selalu memilih Palad KM untuk menggantang gaconya. Dengan total 624 ekor, membuat Habibi (ketua panitia) terlihat semringah sepanjang jalannya latber. “Mudah-mudahan akan selalu seperti ini,” ucapnya.

Berbeda dengan gelaran sebelumnya, kali ini kelas kacer menjadi perhatian. Kontestan yang meningkat menjadikan persaingan di kelas ini semakin menarik. Konslet, gaco milik Mr Rus, menjadi yang paling dominan dengan dua kali menjadi juara. Dengan gaya ngobra yang aduhai disertai isian lagu burung-burung kecil dan stamina yang stabil membuat para juri merasa tak salah jika Mr Rus memberi nama Konslet pada gaconya ini.

Di kelas love bird, Inten menunjukan eksistensinya. Gaco milik Ridwan ini selalu mengisi tangga perolehan juara, mulai dari kelas baby beberapa minggu lalu hingga bebas aksi pada gelaran kali ini. Kekekan dengan durasi cukup dan terus berulang-ulang alias gacor menjadi senjata utama Inten di tiap gelaran Palad KM.  (Agung)

BACA JUGA: Daftar Juara Latber Palad Kicau Mania (7/10/2017)