Panitia dan Juri New Perwira

Panitia dan Juri New Perwira

Sukoharjo (MediaBnR.Com) – Pertarungan perebutan gelar di New Perwira berlangsung seru, Kamis (8/9), di Desa Pabrik, Mojolaban, Sukoharjo. Para pendekar love bird wilayah Solo dan sekitarnya turun di laga siang ini. Panitia memberikan trophy exclusive untuk menarik para peserta.

Di kelas love bird cukup sengit persainganya. Love bird Laras yang dikawal Nasrul SF Karanganyar, berhasil naik podium di Kelas Bintang B juara 1 dan Kelas Vip B juara ke-2. Laras termasuk love bird aman, stabil juara. Setiap tampil selalu pulang bawa trophy, baik di sekitaran Solo maupun blok tengah.

Nama love bird Don Juan milik D’Jarwo Hoki Setex, tampil memuaskan. Diturunkan 5 kali, love bird ini berhasil juara 1, 2, 3 dan 4. Sebelumnya, Don Juan berhasil nyeri juara 2 pada hari Selasa di Perwira One kemudian berlanjut juara lagi di JKM pada Rabu kemarin juara 1, 1 dan 4.

Di kelas love bird memang sangat ketat persainganya. Maklum, kota Solo sekarang banyak burung love bird yang kualitasnya ok punya. Sebut saja love bird Tiara yang beberapa waktu lalu berhasil juara di PJSI Manahan yang kali ini juga berhasil nyeri juara ke-3. Menurut informasi dari yang punya, Mr. Totok, love bird ini merupakan hasil dari breeding sendiri dan merupakan pelapis dari love bird Mutiara.

Ngomong-ngomong soal breeding, sekarang ini beberapa daerah sudah mulai banyak breeding murai batu. Kemunkinan di tahun 2017, untuk kelas murai akan semakin seru. Seperti yang terjadi di siang ini, murai batu Leax milik A.K. Soekarno milik BJ. Kontjer dengan gaya ngeplay disertai nyembur lagu yang kasar, berhasil membawanya juara ke-2 di Kelas Murai Batu Vip.

Pesta kemenangan juga dirayakan Pay Jo Over Birahi SF yang berhasil menurunkan cendet Krisna di puncak tahta tertinggi. Krisna dengan gaya satu titik dan isian lagu yang mbongkar berhasil raih juara ke-3 di Kelas Cendet Bintang dan juara 1 di Kelas Cendet Sejati. (agus farrel)

BACA JUGA: Daftar Juara Latber New Perwira (8/9/2016)


GALERI:

Murai Batu Leax Nyembur Cililin

Murai Batu Leax Nyembur Cililin

Love Bird Don Juan Borong Prestasi

Love Bird Don Juan Borong Prestasi

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Laras Stabil Juara

Laras Stabil Juara

 

Ababil SF Solo

Ababil SF Solo

 

Pay Jo Bersama All Team.

Pay Jo Bersama All Team.