Latber Bakung Team Jambi 31 Januari 2016

Suasana Lomba. Kelas Muray Batu Dipadati Peserta.

Suasana Lomba. Kelas Muray Batu Dipadati Peserta.

MediaBnR – Gelaran latber Bakung Team kembali diadakan di lapangan Bakung Team, Jalan RB Siagian, Pasir Putih, Kota Jambi pada hari Minggu (31/01). Walaupun beberapa EO juga mengadakan even dengan waktu yang sama di kota Jambi, gantangan Bakung Team tetap ramai dengan kicaumania yang ingin menunjukkan kepiawaian gacoannya atau sekedar mencoba setingan untuk burung kicaunya. Panitia dikordinasi oleh Mr Zoel Bakung dan Om Yus. Berjalan lancar tanpa ada kendala apapun. “Terima kasih atas partisipasi kicaumania, maaf apabila ada kekurangan. Untuk selanjutnya setiap 5 kali latberan Bakung Team akan mengumpulkan poin kemenangan bagi juara 1 sampai dengan juara 3. Final penentuan poin terakhir untuk burung terbaik di masing-masing kelas akan diadakan di latpres Bakung Team,” tutur Mr Zoel di sela-sela berjalannya lomba.

Yanto. Orbitkan Kere Di Kelas Kapas Tembak.

Yanto. Orbitkan Kere Di Kelas Kapas Tembak.

Aris. Kacer Metalica Ready to Even Road to Presiden Cup IV.

Aris. Kacer Metalica Ready to Even Road to Presiden Cup IV.

Silih berganti juara terjadi di kelas muray batu. Seperti di kelas Muray Batu Bintang, Raju milik Dito kali ini berkuasa setelah mengeluarkan isian tembakan mirip ciblek dengan volume yang cukup kencang disertai cililinan. Raju yang tampil dua sesi nyaris nyeri jika tidak dihadang oleh Marques muray batu orbitan Yono di posisi pertama.

(kanan) Dito. Muray Batu Raju Nyaris Nyeri.

(kanan) Dito. Muray Batu Raju Nyaris Nyeri.

(kiri-kanan) Marlboro Milik Feri SBC, Dragon Milik Heri. Bersaing di Kelas Kacer Bintang.

(kiri-kanan) Marlboro Milik Feri SBC, Dragon Milik Heri. Bersaing di Kelas Kacer Bintang.

Metalica yang sudah populer di gantangan kota Jambi dan sekitarnya, lagi-lagi raih kemenangan nyeri. Muray batu besutan Aris tersebut merupakan burung handal yang memiliki daya tahan ciamik saat digempur lawan-lawanya. Dua kemenangan sekaligus mengantarkan Metalica meraih 50 poin tertinggi di kelas kacer untuk sesi pertama latber Bakung Team. “Alhamdulillah, burung tampil maksimal hari ini. Setingan sudah didapat. Semoga bisa tampil maksi lagi di latberan berikutnya sekaligus untuk ajang pemanasan Metalica menuju even akbar BnR Jambi “Road to Presiden Cup IV” di Kota Baru Jambi, tanggal 14 Februari mendatang,” ujar Aris.

Para Juara di Kelas Love Bird Bintang. Bintang Milik Taufik Naik Podium.

Para Juara di Kelas Love Bird Bintang. Bintang Milik Taufik Naik Podium.

Mr Zoel Bakung. Kembali Gelar Latberan Pengumpulan Poin Burung Terbaik.

Mr Zoel Bakung. Kembali Gelar Latberan Pengumpulan Poin Burung Terbaik.

Om Yus. Terima Kasih dan Sampai Jumpa Di Even Bakung Team Berikutnya.

Om Yus. Terima Kasih dan Sampai Jumpa Di Even Bakung Team Berikutnya.

Persaingan sore itu melahirkan beberapa jago anyar prospek juara, seperti halnya Kere yang baru dipoles oleh tangan dingin Yanto yang langsung mampu mendominasi lewat roll speed tembaknya yang menonjol hingga predikat juara kapas tembak berada digenggamannya. Kemudian Bintang yang juga terhitung baru diolah oleh Taufik mencuat di kelas Love Bird Bintang dengan menduduki posisi teratas sebagai juara. Mbah Mami milik Den Indra Jr juga tampil ciamik sore itu lewat kualitas panjang tembakannya yang berdurasi stabil berhasil juara 1 di kelas Sejati. [Rion Jambi]