Mr KT, Ganis CS. 4 Oktober Ada Gebyar Lovebird di Sengkan

Mr KT, Ganis CS. 4 Oktober Ada Gebyar Lovebird di Sengkan

Yogyakarta (MediaBnR.Com) – Lokomotif, kenari besutan Ridwan-Boris dari Mbalelo SF Jogja menjadi bintang lapangan di even bulanan New Pos Jakal pada hari Jumat (2/10) di Kampung Sengkan Yogyakarta. Turun 2 sesi dari 4 sesi kelas kenari, Lokomotif mampu menyudahi pertarungannya dengan nangkring di posisi 1 dan 2 alias nyaris double winner. Padahal saat itu musuh yang dihadapi Lokomotif bisa dibilang tergolong dasyat-dasyat dan langganan juara. Namun, kali ini penampilan Lokomotif benar-benar istimewa. Tampil gela-gelo dari sejak digantang hingga akhir penjurian. “Alhamdulilah, Lokomotif mau kerja lagi. Kemarin sempat macet gegara salah pakan. Semoga pemanasan ini sebagai pertanda baik. Rencana akan kita turunkan lagi even Kambing Hitam Cup I Yogyakarta, 11 Oktober mendatang,” ungkap Ridwan-Boris dengan raut wajah ceria dan optimis karena sang jagoan sudah kembali topform.

Senada dengan penampilan Lokomotif di kelas kenari, love bird Monik milik Putri Wijayanti pun menandai come backnya pasca macet sehabis mabung. “Pemanasan pasca mabung. Besok Minggu kita kawal lagi ke sini,” cetus sang pemilik yang memberikan sinyal akan kembali mengawal sang jagoan ikut Gebyar Love Bird New Pos Jakal Yogyakarta pada hari Minggu, 4 Oktober nanti.

Ridwan & Bories. Locomotif Nyaris Mencetak Double Winner di Kelas Kenari

Ridwan & Bories. Locomotif Nyaris Mencetak Double Winner di Kelas Kenari

Putri Wijayanti. LB Monik Mulai Tampil Pasca Mabung Panjang

Putri Wijayanti. LB Monik Mulai Tampil Pasca Mabung Panjang

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

“Ya. Hari Minggu nanti kita akan mengadakan even khusus love bird di Sengkan. Ada 12 kelas yang dilombakan.  Tiap kelas dibedakan berdasarkan menurut warna burung, yaitu mulai warna biru, hijau, dan kuning. Termasuk juga kelas campuran yang disebut dengan kelas reguler. Untuk juara 1,2 dan 3 akan mendapatkan uang pembinaan dan trophy eksklusif. Selain itu juga akan ada pemilihan burung paling favorit,” jelas Mr KT Sengkan saat dikonfirmasi perihal gawenya akhir pekan nanti seraya mengudang kehadiran para lovebird lover untuk hadir pada gelaran tersebut. [Kadir.Jtyk]