New Rimba Sakti saat diturunkan dari gantangan oleh Yudi Menyan (Foto: Agus/MediaBnR.Com)

New Rimba Sakti saat diturunkan dari gantangan oleh Yudi Menyan (Foto: Agus/MediaBnR.Com)

MediaBnR.Com – Kicau Mania Sejati mungkin pas buat julukkan Mas Kurniawan Putra Kurma. Sabtu, 30 Januari 2016 kami berempat, jam 17.30 tepat WIB, berangkat naik kereta jurusan Pasar Senin, tujuan kami berempat mengikuti lomba akbar Indonesia Bird Champion di Lapangan Banteng Jakarta.

Perjalanan kami sekitar 8 jam, Minggu 31 Januari 2016 , kami nyampai Stasion Pasar Senin sekitar jam 3 pagi. Karena lomba di mulai jam 10 pagi, sampai di stasion, kemudian kami mencari transportasi untuk mencari hotel guna melepas lelah dan juga mandi. Dengan kendaraan  Bajai kamipun menuju hotel.

Hotel kamipun tidak begitu besar namun cukup nyaman buat istirahat. Setelah sepertinya cukup istirahat, jam 9.30 WIB kami cak out dari hotel menuju lokasi lomba di Lapangan Banteng. Dengan mobil Taxsi kami berempat menuju lokasi lomba, sesampainya di lokasi ternyata kami sudah di tunggu personil Putra Kurma SF,   di bawah patung pembebasan Irian Jaya. Personil Putra Kurma berangkat duluan dengan mobil bawa cucak hijau New Rimba Sakti.

Cucak hijau New Rimba Sakti yang sebelumnya juara di berbagai gelaran independen Solo Raya, gelaran PBI Plaza CUP, trus berlanjut ke gelaran Indonesia Bird Champion. New Rimba Sakti burung desa namun punya naluri tarung yang luar biasa. Irama cucak jengot, love bird, walang kecek, yang di balut volume dahsyat serta gayanya ngentrok jambul bunyi tanpa putus membuat jago milik Mas Kurniawan di segani oleh ijo mania.

New Rimba Sakti di rawat oleh sang joki Yudi Menyan Sragen. “Saya memang membawa agak jauh New Rimba Sakti dari lokasi lomba supaya kerjanya bisa maksi seperti yang kami harapkan,“ jelas Yudi Menyan.

Cucak hijau New Rimba Sakti rencananya akan di turunkan di kelas cucak hijau Garuda. Indonesia Bird Champion ternyata luar biasa, 2500 an peserta hadir di gelaran ini. Kelas cucak hijau persainganya begitu ketat, ada beberapa nama cucak hijau terbaik se-Indonesia ada di gelaran ini.

Mas Kurniawan bersama sang putri saat mengawal cucak hijau New Rimba Sakti juara pertama kelas Garuda (Foto: Agus/MediaBnR.Com)

Mas Kurniawan bersama sang putri saat mengawal cucak hijau New Rimba Sakti juara pertama kelas Garuda (Foto: Agus/MediaBnR.Com)

New Rimba Sakti turun di sesi ke-9 kelas cucak hijau Garuda dengan nomer gantangan 19. Mulai awal New Rimba Sakti kerja maksi, malah terkadang suaranya tembus di tengah hiruk pikuk suara para peserta IBC. Ngentrok jambul bunyi stabil di perlihatkan New Rimba Sakti. Juri dari BnR mulai mutar keliling, bila sampai di bawah New Rimba Sakti , para juri pun berhenti di bawah, maklum suaranya terdengar paling keras dan pergantian di tiap lagu isianya enak.

Setelah sekiranya selesai penilaian, para juripun mundur, gantian sang pemberi nominasi maju kedepan. Mas Kurniawan dan Yudi bahagia saat nomer 19 disebut dapat nominasi. Setelah pemberi nominasi selesai bekerja, para juripun maju kedepan memberikan bendera konser. “Saya senang sekali,  langsung show dengan Yudi saat para juri melangkah menuju gantangan 19 dan memberikan bendera konser di bawah gantangan 19 tempat New Rimba Sakti,“ ucap Mas Kurniawan.

“Lelahku terbayarkan, New Rimba Sakti memang patut dapat yang terbaik,“ lanjut kata Mas Kurniawan. (agus farrel)