Kipas Dewa Nyaris Hattrik (Foto: Dok. MediaBnR.Com)

Kipas Dewa Nyaris Hattrik (Foto: Dok. MediaBnR.Com)

Yogyakarta (MediaBR.Com) – Kalimat “Sesuatu itu memiliki logikanya sendiri” sepertinya berlaku universal dan berlaku di semua tempat. Tidak terkecuali dengan yang terjadi di Taman Parkir Pasar Tlogorejo pada Minggu, 18 Januari 2015. Di tempat dilaksanakannya even Road to Valentine Kawula Alit BC Yogyakarta ini bertarung sekitar ratusan gaco terbaik dari Solo Raya, Klaten, Wonosari, Magelang dan Yogyakarta. Sekitar 600 tiket terjual habis. Padahal secara logika sangat sulit mengharapkan peserta sebanyak itu yang pada saat bersamaan dan di wilayah yang sama, juga diadakan lomba nasional.

“Kita hanya bikin gawe yang sederhana saja. Tiket terjangkau dan gantangan juga tidak banyak-banyak. Hanya 30-an saja. Penjurian tiap sesi kita bikin maksimal yaitu sekitar 15 sampai 20 menit yang penting semua burung bisa terpantau maksimal. Ternyata antusiasme peserta tidak hanya datang dari dalam kota tetapi luar kota juga. Mewakili panitia kami mengucapkan terima kasih dan mohon maaf kepada para peserta karena di tengah lomba sempat dilanda hujan deras. Namanya kehendak alam, kita hanya bisa pasrah. Semoga digelaran berikutnya kita bisa silaturahmi lagi,” ungkap Om Aris Excellent BF selaku punggawa lomba.

DT Bursa Solo Juara 1 Bersama HK3 (Foto: Dok. MediaBnR.Com)

DT Bursa Solo Juara 1 Bersama HK3 (Foto: Dok. MediaBnR.Com)

Orbitan Hasil Breeding Hen Hen BF Terus Mendulang Prestasi (Foto: Dok. MediaBnR.Com)

Orbitan Hasil Breeding Hen Hen BF Terus Mendulang Prestasi (Foto: Dok. MediaBnR.Com)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Bintang lapangan pada gelaran Road to Valentine ini adalah Hello Kitty 3, Banyu Biru, Sinchan, Shakaw, Golden Cron dan Kipas Dewa. Hello Kitty 3 milik Eko Lion, setelah pekan lalu menang di Pertamak’S Cup lagi-lagi tampil topform dan rebut juara 1 di Kelas LB Parcel. Sedangkan Banyu Biru milik Hen2 dari Hen Hen BF sukses raih juara di Kelas LB Persahabatan.  “Prepare sebelum ke Valentine dan Soeharto Cup,” ucap Eko Lion yang kali ini mengibarkan bendera DT Bursa Solo bersama Itok dan Puguh.

Adapun Sinchan milik Putra Baron Klaten, Shakaw milik Eddy Rama Sakti dan Golden Cron Sukses memuncaki tangga juara di kelas kenari. Sedang Kipas Dewa milik Om Kabul Diam Djogja tampil ciamik dengan raihan nyaris hattrik di kelas kacer. “Semoga tetap stabil hingga ke Denggung nanti,” cetus Om Kabul yang beberapa pekan sebelumnya sukses mengawal lomba Brimob Cup Jogja dengan sukses.(Kadir.Jtyk)