Executive BC Selalu Eksis

Executive BC Selalu Eksis

Semarang (MediaBnR.Com) – Jumat (23/9), tim Executive BC selalu eksis di gelaran latber maupun lomba yang diadakan Lindu Aji BC. Tim yang memiliki gaco hampir di semua jenis burung ini selalu berhasil mengantar sang gaco ke jalur prestasi. Tim Executive BC menjadikan gelaran latber untuk mengasah para gaco-gaco untuk melatih mental serta menambah jam terbang untuk sang gaco agar lebih terbiasa berlaga di event-event lomba.

Demikian juga dengan DSP SF yang sarat akan gaco-gaco handal di kelas cendet. Menjelang berlaga di event lomba, amunisi selalu dimatangkan terlebih dahulu dengan pemanasan setingan di latber ini. “Warming up dulu sebelum Bramastha lomba hari Minggu,” cetus Hendra mekanik handal Jack Santos.

Jack Santos & Hendra DSP SF Kawal Bramasta

Jack Santos & Hendra DSP SF Kawal Bramasta

Katrox Penyet SF Orbitkan Demit Watu

Katrox Penyet SF Orbitkan Demit Watu

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Di kelas murai batu, El Nino milik Mr. Ronald Ateng mencuri perhatian berkat penampilannya yang gemilang. Walau belum berhasil memuncaki tangga jawara, Mr. Ronald Ateng sangat bangga atas pencapaian yang diberikan El Nino.

Gelaran rutin Lindu Aji BC yang diadakan setiap Senin dan Jumat pukul 15.00 WIB ini menjadi barometer kicaumania Semarang. Tempat stragetis yang berada tidak jauh dari pusat kota Semarang, fasilitas yang memadai, serta system penjurian ala Lindu Aji BC yang menjunjung tinggi fairplay adalah faktor utama mereka di setiap gelaran.

Di penghujung gelaran, Andi LA selaku Ketua panitia menyampaikan terimakasih atas partisipasi dan dukungan dari seluruh rekan-rekan kicaumania. “Kami harapkan kehadirannya kembali pada latpres special BoB akhir bulan, Jumat 30 September pekan depan,” tambahnya. (benny/kiky)

BACA JUGA: Daftar Juara Latber Lindu Aji BC (23/9/2016)