Soeharto Cup

Trophy Soeharto Cup

MediaBnR.Com – Gebrakan BnR Satoe berkolaborasi dengan Ketua Regional Djogja Bapak Teguh ini. Akan menjadi ajang pembuktian kualitas penjurian BnR dan kualitas burung yang menjadi juara. Pasukan Naga Hitam di bawah pimpinan Yogi Naga Hitam akan turun full team. Begitu juga dengan laskar V3 BKS Samarinda akan terjunkan burung dari semua daerah.

“Mudah – mudahan bisa merebut juara BC (Bird Club) di Soeharto CUP III lomba bergengsi BnR di Kota Djogja ini. Saya sudah mempersiapkan amunisi untuk membantu mengibarkan bendera Naga Hitam BC di Kota Djogja,” kata Yogi Naga Hitam menjelaskan.

Pertempuran mati – matian akan terjadi di gelaran Soeharto CUP III nanti. Gaung lomba Soeharto CUP III sudah ke seantero negeri ini.

“Full semua burung saya di setiap daerah saya sudah instruksikan semua berangkat ke Soeharto CUP III Djogja. Burung dari Bandung, Jakarta, Surabaya, Kalimantan dan dari Djogja sendiri,” kata V3 BKS sang juara SF.

Yogi Naga Hitam

Yogi Naga Hitam

Fitri BKS

Fitri BKS

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Perebutan BC dan SF mengapa selalu dikejar di lomba – lomba BnR? Karena ketegasan dari panitia dan BnR yang harus bersih dari KKN. Struk terlambat, struk dicoret, struk tidak lengkap, struk dicap dan struk tidak diserahkan di bawah gantangan saat burung menang batal semua pointnya.

“Silahkan bagi peserta BC berkolaborasi dengan catatan kita melihat tulisan di struk alamat satu nama BC saja. Kalau struk dicap tidak akan disahkan oleh panitia atau ada coretan. Begitu juga untuk SF struk tidak tertulis lengkap ada coretan juga tidak sah. Dalam poin SF pemilik burung harus sama dan alamat harus sama,” kata Bang Boy selaku penanggung jawab lomba Soeharto CUP III Djogja.

Suasana Presiden Cup III (Dok.MediaBnR)

Suasana Presiden Cup III

BnR sudah dikenal dengan aturan yang sangat ketat sekali dan tegas tidak akan pilih kasih. Aturan ya aturan dan harus selalu ditegakan kemana lagi kicaumania akan berlomba. Kalau BnR bisa diintervensi atau dikondisikan dalam lomba burung? Tidak ada yang diistimewakan di lomba BnR siapapun mereka beli tiket kedudukannya sama dengan yang lain.

“Hehehe kalau isu aku sudah kenyang tapi silahkan buktikan di lapangan BnR. Aku memang tidak akan banyak bicara tapi buktikan saja di lapangan BnR,” kata Bang Boy dengan tegas.

Sudah jelas gelaran BnR di Kota Djogja nanti pengurus JBI akan hadir semua termasuk Pembina JBI Kiki Hoki. Karena beliau penanggung jawab penuh dari JBI dan para Dewan Pengawas Internal juga akan hadir. (red)