Mr. Vije sukses kawal crew Daop 04 SF raih prestasi

Mr. Vije sukses kawal crew Daop 04 SF raih prestasi

Semarang (MediaBnR.Com) –  Setelah vacum beberapa pekan untuk melakukan pembenahan, panitia Smart BC bersama managemen Wonderia kembali hadir dengan kemasan dan wajah yang baru, Minggu (21/6/2015). Kata sukses pun diraih pada gelaran bertajuk Launching Konser Bersama Smart Bird Club di lokasi wisata keluarga Wonderia-Jalan Sriwijaya 29 Semarang ini melihat jumlah peserta yang membludak, jalannya lomba terlaksana dengan tertib hingga usai, serta minimnya komplain dari peserta perihal penjurian.

“Berkat dukungan solidaritas kicaumania Semarang dan sekitarnya, untuk selanjutnya latihan bersama akan kembali dibuka dan rutin dilaksanakan setiap hari Kamis seperti sebelumnya,” ungkap Koh Hans selaku ketua penyelenggara.

Ia juga menambahkan bahwa gelaran kali ini merupakan gelaran pembuka yang selanjutnya akan terus berlanjut dengan gelaran-gelaran yang lebih bergengsi lagi untuk memanjakan dan mempererat tali silaturahmi antar kicaumania khususnya wilayah Semarang, seperti halnya pada program 5 Juli mendatang.

Pagi ini, gacoan-gacoan Mr. Winoto Star Regency Salatiga tampil all out lewat kinerja apik Star Morena hingga sukses raih kemenangan ganda dikelas cucak hijau yang kemudian disempurnakan kehandalan Star Atm mengolah bongkaran lagu isian dengan tembakan tajam mematikan dikelas murai batu yang tak mampu dibendung rival sejenis dikedua kelas yang dilakoninya. Namun di kelas murai batu puasa, Braga milik Agus Bin yang dipercayakan ditangan Jolodong lah yang merajai.

Di kelas cendet, Plat H milik Mr. Herman Mandiri SF keluar sebagai primadona lapangan dan langsung mendapat penawaran setelah turun laga dengan torehan prestasi nyaris nyeri. “Kebetulan tadi ada rekan kicaumania yang hendak meminang Plat H dengan harga 35jt, namun belum saya lepas karena saya anggap belum sesuai harapan saya, mungkin diangka 40jt baru bolehlah,” ungkap pengusaha kain ternama di kota Semarang ini.

Untuk kesekian kalinya crew Prambanan SF yang digawangi Mr. Santo membuktikan kesolidannya dikelas kacer dengan torehan prestasi sempurna. Kedua gacoan yakni Semar Mesem & Panser yang diturunkan dikelas yang berbeda, masing-masing mampu tampil mendominasi hingga meraih kemenangan mutlak. Disusul penampilan stabil New Angin Topan debutan Deni Rewo-Rewo SF mampu membayangi sebagai runner up yang dipenampilan sebelumnya raih nyeri di event Berkah Ramadhan Sakti BC.

Dikelas kenari, jagoan baru Mr. Ponco Rajawali SF langsung mencuat dipenampilan perdananya. Wali yang terbilang baru kali pertama turun dievent besar ini mampu menunjukkan penampilan terbaiknya hingga meraih trophy kemenangan. Ditutup dengan cantik oleh penampilan TW, ciblek stabil juara milik Mr. Henry Perkasa SF yang tidak diragukan lagi prestasinya, dengan terus stabil berada dipuncak tahta kejuaraan burung kecil bertipikal fighter sejati ini. (Rizcy W)


Para Jawara:

Star Atm & Star Morena raih double winner

Star Atm & Star Morena raih double winner

 

Prambanan SF tak terbendung dikelas kacer

Prambanan SF tak terbendung dikelas kacer

 

Mr. Ponco Rajawali SF obitkan Wali

Mr. Ponco Rajawali SF obitkan Wali

 

Lentera Cinta & Domino banggakan Supleman SF

Lentera Cinta & Domino banggakan Supleman SF

 

Dani Rewo-Rewo SF andalkan Dimentieve & New Angin Topan

Dani Rewo-Rewo SF andalkan Dimentieve & New Angin Topan

 

Ciblek TW besutan Mr. Henry Perkasa SF tak terbendung

Ciblek TW besutan Mr. Henry Perkasa SF tak terbendung

 

Cendet Plat H nyaris menang nyeri

Cendet Plat H nyaris menang nyeri

 

Braga masih stabil dijalur juara

Braga masih stabil dijalur juara