1 TAHUN ANNIVERSARY KICAU MANIA AIR SALEMBA “KIBAS”

Hari ini Minggu 29 April 2018 sebuah gelaran lomba yang bertajuk 1 TAHUN ANNIVERSARY KIBAS Pangkal Pinang sukses dan meriah dilaksanakan. Sebuah konsep lomba dengan ciri khas nya KIBAS, doorprize menarik serta didukung Lapangan Lomba yang megah dengan paddock yang telah dipersiapkan menarik banyak kicau mania diseluruh pelosok Bangka hadir memenuhi undangan dari tim KIBAS yang sudah lama dilayangkan baik melaui media online maupun secara langsung ke tim BC maupun individu kicau mania Bangka.

Gaung KIBAS memang sudah populer sejak 1 tahun belakangan ini, dengan tim yang solid seperti Pak Soleh, KO Ahon, Pak Manto, Pak Iskandar, om Herwin, Bang Alif dan lainnya serta support kawan-kawan divisi Juri BnR Bangka Belitung, tampak baik gelaran Latber rabu sore maupun di even lomba yang diselenggarakan sangat dinantikan para penikmat kicau untuk bisa hadir ke acara KIBAS. Bisa dilihat pada even hari ini antusias peserta tampak ramai dikelas yang dilombakan. Kelas-kelas yang banyak diminati seperti Lovebird, Kacer, Murai Batu, kenari dan Konin yang saat ini sedang menggeliat naik daun sukses dan berjalan baik.

Dikelas Lovebird, andalan Budi LB dengan LB Gigolo tampil terengginas konslet tidak terkalahkan keluar 5x juara 1 dikelas Lovebird yang dilombakan disusul LB Queen di posisi 2 milik Uje jagoan dari R46 BC. dikelas Balibu jagoan om Dedi dari Mabes BC dengan Balibu Pelakor dan LB balibu Cocon milik Ayi Olla dari SAS BC tampil nyaman di posisi 1 dan 2. Tampil istimewa juga hari ini kacer Gledek milik Mr. Tabur, jagoan dari Samsat BC ini tampil Quatrick 4x juara 1 dikelas kacer, disusul kacer andalan dari B.16 Team dengan sang fenomenal Speed Racer keluar 1x juara 1, serta kacer mewah lainnya nya seperti Chivas, Monster, Bromocorah dan Wisanggeni dari IBB BC, Raja Begal, Robocop, Aryo kamandanu milik Om Rudi dari sedulur BC bergantian mengisi posisi 2 dan nominasi dikelas kacer. Tak kalah seru di kelas Murai Batu, andalan Mr. Rizal dari R46 BC dengan Black Shadow tampil mantap sebagai juara 1 dikelas Kibas, disusul pesaing nya MB Topeng milik Mr Seto, Anak Ngau, MB Umbara milik Mr JUmz dari Samsat BC, Fortuner uda Dedi, Andrakila milik MR Efran dan lainnya saling unjuk kebolehan dengan pukulan materi istiwewa digantangan. Melihat kelas konin, para konin mania Bangka antusias meramaikan acara hari ini, tampil konin Hanomanz, Ak-47 milik om Satrio, konin Ciko dari om Supri mewah digantangan dengan crecetan plus materi mewah tampil juara 1, 2 dan 3 dikeleas konin.

Sore hari pun tampak masih ramai peserta yang menunggu perhitungan rekapitulasi Juara BC serta pembagian Doorprize yang telah disiapkan, keluar R46 BC yang dimotori Guru Rizal berhak sebagai juara 1 BC disusul MABES BC yang dimotori om Yadi embung dan KO Asin sebagai Juara 2 BC. Canda tawa akrab meriah tampak menghiasi penutupan acara sore itu dengan pembagian doorprize yang telah disiapkan tim KIBAS, dengan doorprize berupa kandang dari EBOD, kandang SB serta kandang Oriq Jaya menandakan bahwa gelaran ini menunjukkan bahwa kicau mania Bangka saling berkawan, karena kita satu rumpun, satu hobby, elok rukun, santun berbudi. Maaf dari panitia KIBAS dan juri yang betugas menutup acara hari ini dengan khidmat, ketemu lagi di lain waktu dan gelaran lomba selanjutnya.

Baca Juga : Gelaran Spesial Diakhir Bulan April