H. Manaf (kaos putih)

H. Manaf (kaos putih)

Pontianak (MediaBnR.Com) – Double latpres Pesona Tanjung yang dinahkodai oleh H. Manaf pada hari Selasa (28 Maret 2017) medapat animo yang cukup baik dari Kicaumania. Gelaran yang dimulai sejak pagi hingga sore ini juga dihadiri oleh Andy Tatto dan Irwan yang baru saja pulang dari gelaran Soeharto Cup IV di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah sehingga kicaumania yang sudah tidak asing lagi dengan Andy Tatto seperti Pak De Suparmin dan rekan Kicaumania yang lainnya langsung menyapa Andy Tatto yang asli dari Kalimantan Barat ini.

(ki-ka) Irwan, Andy Tatto, Pak De Suparmin  dan H. Manaf

(ka-ki) Irwan, Andy Tatto, Pak De Suparmin dan H. Manaf

Bara Api milik Bojes yang turun di Kelas Kacer A harus mengalah di posisi kedua dengan Langit Diatas Awan milik P. Udin yang berhasil ambil kendali kejuaraan. Namun di kelas selanjutnya, Bara Api seakan tidak mau tertinggal seperti pada sesi sebelumnya. Benar saja di akhir sesi Kacer B akhirnya Bara Api berhasil memimpin kejuaraan. Sementara Bowie PTK yang membawa dua amunisinya yaitu love bird Saodah dan kenari Lalapan, mampu memimpin dalam prestasi di kelasnya masing-masing.

Syarif (kiri) Pemilik Begulong S dan Begulong JR yang Berprestasi di Serindit

Syarif (kiri) Pemilik Begulong S dan Begulong JR yang Berprestasi di Serindit

Dua jawara serindit, Begulong S dan Begulong JR milik Syarif, bisa bergantian dalam meraih prestasi puncak. Di kelas yang pertama, Begulong S berhasil menjadi yang terbaik. Sedangkan di kelas kedua, Begulong JR yang memegang kendali kejuaraan. Sementara di Kelas Pleci Open, Setan Kredit milik Amin PCMP dan Pendekar Zhu milik Jack berurutan dalam cetak prestasi. Setan Kredit di posisi satu sedangkan Pendekar Zhu di posisi runner up.

Amin PCMP (kiri) dan Jack  Bersaing di Pleci Open

Amin PCMP (kiri) dan Jack Bersaing di Pleci Open

Love bird Mengky kepunyaan Azril keluarkan kekekan kemenangan di Kelas B. Sedang Pak Said dengan kapas tembaknya yang diberi nama Pasrah juga bisa finish di urutan terdepan di kelasnya. (Rizky Permadi)

BACA JUGA: Daftar Juara Double Latpres Pesona Tanjung – Pontianak (28/3/2017)