Mr. Solikin dengan cermat mengemas setiap gelaran PPBS

Mr. Solikin dengan cermat mengemas setiap gelaran PPBS

Semarang (MediaBnR.Com) – Pertarungan berkelas terjadi di gelaran latpres PPBS (Paguyuban Pasar Burung Semarang), Rabu (9/12). Menyajikan 10 kelas bergengsi dengan hasil penjualan tiket mencapai 450 peserta yang menyambangi lokasi perhelatan di komplek Pasar Burung Karimata – Semarang.

Arena gantangan yang selalu dipenuhi peserta ini menciptakan aura pertandingan yang sengit antara burung – burung jawara papan atas untuk memperebutkan tahta juara sejati. Prestasi fantastis ditorehkan oleh Ceriwis besutan Ikhsan Semarang di kelas murai batu. Turun perdana seusai mabung, Ceriwis bak burung kesetanan yang siap mengancam persaingan di partai neraka ini. Bergaya ngeplay tak henti – hentinya menggelontorkan roll variasi lagu isian dibalut tembakan senjata andalannya seperti cililin, kenari, kapas tembak, cucak jenggot dan lovebird bervolume dahsyat stabil hingga akhir penilaian, Ceriwis mutlak dinobatkan sebagai sang juara oleh tim juri yang bertugas kala itu.

Di kelas cucak hijau, kompetisi pun tak kalah serunya. Saling beradu senjata tembakan isian yang riuh terdengar di arena, Pria Sejati garapan AP Manurung Terboyo SF tampak kekar menghadapinya. Meskipun harus puas dengan hasil sebagai runner up, Pria Sejati tetap mampu mempertahankan kestabilan prestasinya yang terus berada di tangga papan atas klasemen kejuaraan setiap turun berlaga. Hal senada juga dialami Singkek besutan Bintang Timur SF dikelas cendet.

AJT team bersorak merayakan kemenangan Fathin di kelas kenari dan Kintamani di kelas lovebird dengan hasil mutlak bendera konser A di bawah nomor gantangannya. Penampilan kedua jagoan ini tampak istimewa membawakan materi masing-masing hingga layak mendominasi pertarungan. Kintamani dengan stabil melantunkan irama lagu kenarian panjang ditopang volume dan gayanya yang cantik mudah menyisihkan lawan-lawannya. Fathin pun juga sama, tembakannya yang sangat panjang memaksa lawan mengakui keunggulannya. Disusul kemenangan Archer Queen milik Angga CBB SF sebagai runner up yang sore dikawal oleh Alfan. “Alhamdulillah, gacoan CBB SF masih stabil moncer di jalur juara,” ungkap Alfan.

Dipenghujung acara, Mr. Solikin menghaturkan banyak terimakasih kepada rekan-rekan kicaumania yang telah berpartisipasi pada gelaran latpres kali ini hingga berjalan dengan lancar dan sukses, serta menginformasikan untuk tetap mengikuti latber setiap hari Rabu sore di Pasar Burung Karimata. (Rizcy W)

BACA JUGA: Daftar Juara Latpres PPBS (9//12/2015)


Pria Sejati milik AP Manurung raih runner up

Pria Sejati milik AP Manurung raih runner up

Fathin & Kintamani kibarkan bendera AJT

Fathin & Kintamani kibarkan bendera AJT

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Ceriwis beres mabung siap mengancam murai batu

Ceriwis beres mabung siap mengancam murai batu

 

CBB SF rayakan kemenangan Archer Queen

CBB SF rayakan kemenangan Archer Queen

 

Bintang Timur SF moncer di kelas cendet & kacer

Bintang Timur SF moncer di kelas cendet & kacer