ilustrasi suasana lomba

Mediabnr – Sekarang banyak tumbuh komunitas beberapa jenis burung yang muncul akhir-akhir ini. Memang bagus sekali untuk menjalin tali silahturahmi kekompakan komunitas jenis burung tertentu. Tapi kadang ada juga komunitas tertentu yang merasa minta dihargai dalam mengikuti suatu lomba. Bagaimana pendapat orang nomor satu di BnR melihat situasi seperti itu?.

“Kalau aku pribadi melihatnya jadi seperti terpetak petak. Karena satu komunitas satu jenis burung saja masih terbagi group-group lagi. Kadang pernah ada satu komunitas mau ikut lomba BnR tapi minta Pakemnya pakem mereka. Wah jelas tidak bisa BnR tidak bisa menoleransi hal hal seperti itu. Suatu jenis burung tidak akan terangkat kalau ada kepentingan komunitas itu. Ada lagi komunitas mau turun hanya di EO tertentu kalau menurut aku pribadi ya sah-sah saja. Tapi dengan cara tersebut tidak akan pernah terangkat jenis burung tersebut. Kalau membentuk satu komunitas burung tertentu harusnya netral aja main kesemua EO. Tapi kalau komunitas minta difasilitasi ya mohon maaf di BnR tidak ada itu!”. kata Bang Boy menjelaskan.

Apa yang disampaikan oleh BnR satoe benar dan jangan lupa perlu diingat. Bilamana satu jenis burung dihilangkan di lomba BnR dampaknya sangat luar biasa. Begitu juga bilamana BnR mengangkat satu jenis burung baru dampaknya juga sangat luar biasa sekali. Bergabung menjadi satu itu baik tapi lebih baik lagi ikut bergabung dengan yang lain.