Suasana Kelas Lovebird (Foto: Rizky Destrian)

Suasana Kelas Lovebird (Foto: Rizky Destrian)

Bogor (MediaBnR.Com) – Di bawah teriknya sinar matahari kembali gelaran rutin Kicau Mania Ciomas yang berada di kawasan Bogor Barat tepatnya di perumahan Villa Ciomas Blok M dipadati para kicaumania. Peserta yang hadir tidak hanya dari dalam wilayah kota bogor saja, bahkan diantaranya ada yang berasal dari daerah Cisarua dan Leuwiliang. Tempat yang cukup nyaman dan strategis tidak menyulitkan akses bagi para kicaumania yang akan hadir di tempat ini. Tepat jam 1 siang kelas Pleci sebagai kelas pembuka dalam gelaran ini.

Sukses bagi burung Love Bird Bunga milik R-One dari Dampit berhasil cetak double winner juara 1 di kelas LA dan kelas KMC. Burung yang satu ini menggeser 22 burung Love Bird pesaing lainnya. Sedangkan di posisi runner up diraih oleh burung Love Bird Sengkleh milik Mr. Juned dari Ciper meskipun demikian di kelas VCI burung satu ini meraih juara ke 1. Persaingan yang sangat ketat pasalnya ke dua burung ini saling bergantian ngekek dengan durasi yang sama-sama panjang. Di peringkat ke 3 ada burung Safa Nyono milik Agung dari Om Kacau Team.

Di kelas Love Bird KMC burung milik Uda Devi yang bernama Vega mencetak runner up disusul oleh pesaingnya burung Love Bird Ko Bun milik Agung dari laskar birahi. Sementara di kelas Kenari KMC burung Mamayu milik Joe dari Om Kacau Team ada di posisi ke 1. Tampil perdana memberikan hasil yang memuaskan meskipun baru berjalan 6 bulan dalam rawatan. Di posisi ke 2 ada burung Kenari Unyil milik Aang dari Bukit Asri.

Dengan berakhirnya gelaran latber ini pihak panitia penyelenggara mengucapkan banyak terima kasih kepada para kicaumania yang sudah hadir untuk mengikuti gelaran rutin di setiap hari sabtu ini. (Rizky Destrian)