Foto Bersama Mahasiwa UII

Foto Bersama Mahasiwa UII

MediaBnR – Universitas swasta tertua di Indonesia adalah Universitas Islam Indonesia Djogjakarta. Bertempat di Hotel Santika Djogja sosok Bang Boy diundang untuk memberikan motivasi dan menghadiri wisuda program Inkubasi IBISMA UII. Program IBISMA ini mendidik mahasiwa UII untuk bisa berwirausaha selepas mereka menjadi sarjana. Dari beberapa Talent dilihat oleh Bang Boy produk yang mereka tampilkan memang sedikit mendapatkan masukan atau nasehat dari orang nomor satu di BnR ini.

“Kalau mau sukses usaha jangan menjadi follower tapi ciptakan hal yang baru. Jadilah Proklamator dalam suatu usaha ini yang akan membuat apa yang kita usahakan akan menjadi booming. Jangan selalu berpikir modal tapi berpikirlah kalau produk bisa diterima dulu dimasyarakat”. pesan orang nomor satu di BnR ini.

Disaat Bang Boy memberikan wejangan

Disaat Bang Boy memberikan wejangan

Antusias mahasiswa UII begitu besar setelah mengetahui bahwa Bang Boy akan hadir walaupun dalam kondisi kesehatan beliau agak terganggu. Ilmu yang diberikan oleh Bang Boy menjadikan terbuka pola pikir adek adek mahasiswa UII yang mereka juga baru menyadari, Sosok BnR satoe ini adalah salah satu alumi dari Universitas Islam Indonesia juga. (red)